strowbery 2

Upload: amuba-outsider

Post on 08-Oct-2015

18 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

strowberi

TRANSCRIPT

Pengembangan Usaha Selai Strawberry Rendah KaloriPosted bymerina iingon 10 December 2012PENGEMBANGAN USAHA SELAI STRAWBERI RENDAH KALORILOWGI TOBELIDisusun Dalam Rangka Memenuhi Tugas Terstruktur Mata KuliahTeknologi Pengolahan Nabati Pada Semester Ganjil Tahun Ajaran2012/2013

PROGRAM STUDI ILMU DAN TEKNOLOGI PANGANJURUSAN TEKNOLOGI HASIL PERTANIANFAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIANUNIVERSITAS BRAWIJAYA2012BAB IPENDAHULUAN1.1Latar BelakangJenis buah-buahan yang ada di Indonesia sangatlah beragam. Buah-buahan merupakan bahan pangan sumber vitamin. Buah-buahan ini dikonsumsi baik sebagai buah segar ataupun diolah terlebih dahulu. Warna buah cepat sekali berubah oleh pengaruh fisika misalnya sinar matahari dan pemotongan, serta pengaruh biologis (jamur) sehingga mudah menjadi busuk. Oleh karena itu pengolahan buah untuk memperpanjang masa simpannya sangat penting. Buah dapat diolah menjadi berbagai bentuk minuman seperti anggur, sari buah dan sirup juga makanan lain seperti manisan, dodol, keripik, sale ataupun selai dan jeli buah. Khusus untuk selai dan jeli buah, olahan tersebut memiliki masa simpan yang relatif lama dan mempunyai daya jual atau nilaiekonomis. Ketersediaan bahan baku yang cukup melimpah dan harga relatif murah dan cara pembuatan yang mudah memungkinkan usaha pembuatan selai sebagai peluang usaha yang menguntungkan.Pada dasarnya semua buah dapat diolah menjadi selai. Hanya perlu diingat bahwa tidak semua buah memiliki rasa yang enak setelah diolah menjadi selai. Untuk menghasilkan selai yang bermutu baik, buah yang akan diolah menjadi selai harus benar-benar matang penuh. Buah seperti ini aromanya sangat kuat, sehingga hasil olahannya mempunyai aroma yang kuat dan wangi pula. Meskipun demikian pembuatan selai dengan menggunakan buah mengkal juga masih disarankan.Pencampuran buah matang dengan buah mengkal dapat memperbaiki konsistensi selai yang dihasilkan. Hal ini disebabkan buah yang mengkal banyak mengandung pektin. Pektin ini sangat diperlukan dalam pembuatan selai. Fungsinya ialah untuk menggumpalkan (mengentalkan). Dengan demikian cepatnya selai mengental maka jumlah rendemen meningkat. Pada pembuatan selai secara komersial, pektin yang ditambahkan merupakan pektin murni berbentuk tepung yang terbuat dari apel atau jeruk. Banyaknya pektin murni yang ditambahkan sebanyak 5-10 gr/kg bubur buah. Selain pektin dapat pula ditambahkan pati yang tahan terhadap asam tinggi.Buah-buahan yang umum dijadikan selai, misalnya: stroberi, blueberi, aprikot, apel, anggur, pir, dan fig. Selain itu, selai bisa dibuat dari sayur-sayuran seperti wortel dan seledri. Di Indonesia, sebagian besar selai dibuat dari buah-buahan tropis seperti: nanas, lobi-lobi, srikaya, jambu biji, pala, dan ceremai. Dalam hal ini, kita memilih produk selai strawberry. Selai strawberry merupakan salah satu jenis makanan awetan yang berasal dari sari buah strawberry yang sudah yang sudah dihancurkan, ditambah gula dan dimasak hingga kental atau berbentuk setengah padat.Selai buah, khususnya buah strawberi menjadi makanan yang sangat diminati oleh masyarakat baik karena rasa dan nilai gizinya maupun harganya yang terjangkau. Namun ada rasa takut masyarakat untuk mengkonsumsi selai buah khususnya penderita diabetes karena adanya zat yang ditambahkan dalam produk ini, seperti kadar gula tinggi dan zat-zat lainnya yang ditambahkan kedalam selai tersebut yang membahayakan tubuh.Oleh karena itu, akan dikembangkan perencanaan bisnis selai buah starwberi Lowgi Tobeli yang bebas dari hal-hal diatas. Rasa manis yang tidak berlebihan akan berasal dari buah itu sendiri atau dari penggunan Alginat yang dapat bersinergi dengan pektin tanpa memerlukan kadar gula tinggi untuk membentuk gel, sedangkan zat-zat yang ditambahkan lainnya akan dibuat sesuai standarisasi dari Dinas Kesehatan atau sesuai dengan ketentuan-ketentuan yang berlaku. Hal ini akan menghilangkan rasa khawatir konsumen mengkonsumsi selai ini khusunya bagi penderita diabetes sehingga akan menambah minat konsumen.Segmentasi dari usaha ini yaitu daerah Jawa Timur ditujukan untuk semua kalangan dan target pemasarannya adalah masyarakat kota Batu yang berkunjung ke Batu. Produk ini tidak dikelompokkan kedalam kriteria tertentu karena produk ini aman dikonsumsi oleh siapa saja, selain itu produk selai rendah kalori ini juga menjadi inovasi baru bagi produk selai yang ada di pasaran Indonesia. Usaha ini akan terus beroprasi secara luas karena bahan utama produk ini adalah buah Strawberi yang banyak tumbuh di dataran tinggi di daerah Batu, Jawa Timur. Oleh karena itu, usaha ini dipastikan akan sukses, walaupun banyak pesaing dari daerah sekitar lokasi usaha maupun tidak berada di lokasi usaha. Akan tetapi, dengan keunggulan yang dimiliki dari produk selai Lowgi Tobeli dengan klaim rendah kalori ini, maka usaha ini akan berkembang.1.2Visi dan Misi UsahaVisi dari usaha ini yaitumenjadi produk sehat kebanggaan bagi seluruh masyarakat Indonesia khususnya bagi kalangan penderita diabetes dan memimpin pasar dalam industri selai di Indonesia.Misi dari usaha ini yaitu: Mengutamakan kualitas dalam hal apapun yang dilakukan (proses) dan dihasilkan (produk). Terus melakukan inovasi pengembangan efektifitas dan efisiensi untuk menghadapi pasar yang semakin kompetitif, menghasilkan produk yang berkualitas, disertai promosi untuk mendukung selling out. Menumbuhkan ketrampilan dan pengetahuan karyawan guna mencapai performa operasional yang maksimal. Mengembangkan usaha di beberapa tempat yang strategis untuk menjadi perusahaan selai terbaik di Indonesia.2.1BAB IIASPEK PRODUKSI2.1ProdukSelai merupakan salah satu produk olahan yang berasal dari buah-buahan. Selai sangat digemari oleh semua kalangan masyarakat mulai anak-anak hingga orang tua. Selai biasanya digunakan sebagai olesan pada roti,fillingpada kue kering maupun pada produk bakery. Selai adalah makanan semi padat atau kental yang terbuat dari 45 bagian bubur buah dan 35 bagian gula. Campuran dipekatkan dengan pemasakan pada api sedang hingga kandungan gulanya menjadi 68%.Produk LOWGI TOBELI yang kami buat adalah selai yang terbuat dari buah strawberry dengan warna produk akhirnya antara merah terang hingga merah marun. Tekstur dari selai strawberry ini tidak terlalu lembut dan juga tidak terlalu kasar. Tekstur yang terbentuk pada selai diakibatkan oleh adanya kandungan serat pada buah strawberry.Selai strawberry yang kami buat memiliki keunggulan yaitu rendah gula dan rendah kalori, sehingga sangat cocok dikonsumsi oleh berbagai kalangan khususnya bagi para penderita diabetes dan orang-orang yang sedang melakukan diet. Selai ini cocok untuk penderita diabetes karena apabila dikonsumsi tidak akan menaikkan kadar gula darah konsumennya. Selai ini rendah gula dan rendah kalori karena pada proses pembuatannya ditambahkan alginat. Alginat akan bersinergi dengan pektin tanpa memerlukan penambahan gula yang tinggi untuk membentuk struktur gel yang kokoh. Jadi gula yang ditambahkan dalam proses produksi jumlahnya tidak terlalu banyak, karena pada selai ini fungsi gula bukan sebagai pembentuk gel namun hanya sebagai penambah rasa manis.2.2Proses Produksi2.2.1 Tahapan ProduksiProses pembuatan selai meliputi tahap pemilihan bahan (sortasi), pencucian pengupasan, penghancuran buah, pemasakan, pemasukan ke dalam wadah kemasan, dan pendinginan.Tahap sortasi dilakukan untuk memisahkan antara buah strawberry yang matang dengan buah strawberry yang setengah matang. Buah yang digunakan adalah kombinasi antara strawberry yang setengah matang dengan strawberry yang matang. Buah strawberry yang matang sebagai pemberiflavordan rasa yang manis sedangkan buah strawberry yang masih setengah matang sebagai sumber pektin.Buah strawberry yang sudah dikupas selanjutnya dicuci untuk membersihkan kotoran dan mengurangi jumlah mikroba pada permukaan bahan. Selanjutnya, strawberry dicincang kasar agar terbentuk serat-serat sehingga produk tidak hancur dan penampakannya sesuai dengan yang kita inginkan. Setelah dicincang dan terbentuk bubur buah, ke dalam bubur buah tersebut ditambahkan alginat, gula, asam sitrat, pektin 0,5% dan air. Pektin ditambahkan untuk mengatasi masalah gagalnya pembentukan gel pada buah-buahan yang kandungan pektinnya rendah. Pektin dapat memperbaiki tekstur dan meminimalkan sineresis. Penambahan asam sitrat bertujuan menurunkan pH dan menghindari terjadinya pengkristalan gula serta sebagai katalisator bagi alginat. Jumlah asam yang ditambahkan tergantung dari keasaman buah dan pH akhir selai yang diinginkan. Umumnya selai mempunyai pH antara 3,2-3,4. Semakin rendah nilai pH kekokohan gel yang terbentuk semakin meningkat. Nilai pH yang terlalu rendah menyebabkan gel semakin keras. Sedangkan pH yang terlalu tinggi akan menyebabkan gel pecah.Selanjutnya bubur buah strawberry dimasak dengan cara dipanaskan sampai diperoleh total padatan 20%. Na-benzoat ditambahkan sebanyak 0,01% dari berat bahan. Na-benzoat berfungsi sebagai pengawet dan mencegah terjadinya pertumbuhan kapang. Karena kondisi pH produk asam maka dipilih Na-benzoat yang bersifat basa. Kemudian, ditambahkan sedikit gula. Adanya gula akan menurunkan aktivitas air dalam bahan pangan karena gula bersifat higroskopis. Alginat berperan dalam pembentukan gel, HM pektin memerlukan kadar gula tinggi dan asam untuk membentuk gel, dengan penambahan alginat menyebabkan HM pektin tidak memerlukan kadar gula tinggi. Selama pemanasan sebagian gula (sukrosa) akan terurai menjadi gulainvert(glukosa dan fruktosa). Gula berperan dalam proses dehidrasi yang membuat ikatan hidrogen pada pektin menjadi lebih kuat dan membentuk jaringan polisakarida, yaitu kompleks dimana air terperangkap dalam jaringan tersebut. Kekurangan gula akan membentuk gel yang kurang kuat pada semua tingkat keasaman sehingga membutuhkan lebih banyak asam untuk menguatkan strukturnya. Gula tidak ditambahkan di awal karena adanya pemanasan akan menyebabkan terjadinya browning karena waktu pemasakan terlalu lama. Namun pada selai ini, gula yang ditambahkan hanya sedikit karena adanya penambahan alginat pada selai, sehingga gel dapat terbentuk meskipun gula yang ditambahkan dalam kadar yang sangat rendah.Setelah ditambahkan gula, bubur strawberry dimasak sampai membentuk lembaran yang meninggalkan bekas jelas bila diputus. Pemanasan ini diperlukan untuk menghomogenkan campuran buah, gula, pektin, asam sitrat dan Na-benzoat serta menguapkan sebagian air sehingga diperoleh struktur gel pada produk selai. Pemanasan dilakukan hingga suhu 105oC. Pemanasan yang berlebihan akan menyebabkan perubahan yang merusak kemampuan membentuk gel terutama pada buah yang sangat asam. Waktu pemasakan juga mempengaruhi mutu produk akhir selai. Waktu pemanasan yang terlalu lama menyebabkan selai keras dan kental. Sebaliknya, waktu pemanasan yang kurang akan menghasilkan selai yang encer. Pengadukan yang terlalu cepat akan menimbulkan gelembung udara yang akan merusak tekstur dan penampakan produk akhir.Setelah selai matang, maka proses selanjutnya masuk pada tahap pengemasan. Pengemasan yang disediakan pada usaha ini terdiri dari 2 macam, yaitu dalam bentuk botol jar dan cup plastik.Buah Strawberry

Dicuci bersih

Dihilangkan daunnya

Pencincangan

Pencampuran

Pemasakan dengan api kecil

Pengadukan hingga matang

Pengemasan

Sterilisasi

Selai Strawberry

Asam SitratAlginatGula PasirPektin 0,5 %Air

Penambahan Na-benzoat 0,01%

2.2.2 Diagram Alir2.3Kapasitas ProduksiKapasitas produksi dalam satu kali produksi (per hari), bahan baku yang digunakan untuk membuat Lowgi Tobeli terdiri dari strawberi (500 kg), gula pasir (200 kg), alginat (4 kg), asam sitrat (1 kg), pektin (25 kg), Na-benzoat (0,5kg), dan air (5 liter). Dari pencampuran semua bahan baku ini akan menghasilkan slurry sebanyak 400 liter. Selanjutnya setelah melewati pemasakan, dihasilkan selai sebanyak 200 kg. selai ini selanjutnya dikemas menjadi 425 pack kemasan 400 gram, dan 200 pack kemasan 150 gram. Sehingga total yang dihasilkan 625 pack/hari.2.4Tata Letak PabrikBerikut ini adalah tata letak pabrik PT. NYANYANBAB IIIASPEK PEMASARAN3.1Gambaran Umum Pasar3.1.1SegmentasiSegmentasi produk selai strawberry ini mencakup seluruh wilayah di Jawa Timur dan terus disebar hingga ke Indonesia dan memiliki segmen pasar kalangan keluarga yang menginginkan selai strawberry yang rendah kalori untuk melindungi seluruh anggota keluarga dari ancaman penyakit diabetes. Segmentasinya terutama fokus ke kalangan orang yang gemar mangkonsumsi selai namun menderita penyakit diabetes, sehingga menyebabkan khawatir akan peningkatan gula darah dalam tubuh dan kesehatannya. Melalui promosi LOWGI TOBELI yang cukup meluas, produk ini berhasil menarik perhatian berbagai kalangan untuk mengkonsumsi selai tanpa takut terjadi peningkatan kadar gula darah dalam tubuh.Produk olahan berupa jam atau selai saat ini mempunyai pasar yang luas. Segmen pasar yang di bidik yaitu masyarakat golongan menengah, baik laki-laki atau perempuan. Mulai dari anak- anak, dewasa, dan orang tua dapat mengkonsumsi jam. Disamping itu dengan keunggulan selai klaim rendah kalori, segmen yang dibidik makin meluas untuk kalangan penderita diabetes.Bentuk pemilihan pasar ini adalahProduct Specialization, artinya satu produk mampu melayani beberapa market. Produk selai strawberi rendah kalori ini sendiri saat ini masih sedikit dipasaran, sehingga produk ini mempunyai kesempatan luas untuk membuka pasar seluas- luasnya. Untuk pesaing produk yang sejenis ini juga masih sedikit karena produk selai yang beredar di Indonesia pada umumnya mengandung kadar gula yang tinggi. Oleh karena itu selai strawberi rendah kalori ini mempunyai kekuatan besar untuk bersaing di pasaran.3.1.2TargetingPT. NYANYAN yang memproduksi LOWGI TOBELI ini menargetkan produknya ke semua elemen masyarakat dengan berbagai umur. Selai strawberry rendah kalori ini juga di fokuskan untuk masyarakat yang gemar mengkonsumsi selai namun menderita diabetes. Selain harga yang terjangkau, nilai gizi dari selai strawberry ini memiliki keunggulan dari selai strawberry yang lain yaitu produk selai rendah gula dan rendah kalori.3.1.3PositioningPT. NYANYAN menempatkan produknya pada persepsi konsumen dengan memanfaatkan atribut atau manfaat yang ada pada produk. Dengan melakukan promosi yang mengajak konsumen untuk hidup sehat tanpa takut diabetes dan mampu menciptakan citra baik terhadap perusahaan dan produk. Cara ini cukup efektif karena persepsi positif konsumen terhadap produk akan membuat perusahaan berada dalam posisi yang kompetitif. Selain itu, selai strawberry tergolong produk pangan yang menyehatkan dengan kisaran harga yang terjangkau jika dibandingkan dengan sebagian besar selai strawberry lainnya yang tinggi gula. Hal ini semakin menguatkan posisi produk selai strawberry dalam kompetisi dengan perusahaan lain.3.1.4Analisis Kurva Siklus ProdukSuatu produk dikatakan memiliki siklus hidup, didasari oleh kenyataan bahwa: Produk memiliki umur yang terbatas. Penjualan produk melalui berbagai tahap yang berbeda, masing-masing memberikan tantangan, peluang, dan masalah yang berbeda bagi penjual. Laba naik dan turun pada berbagai tahap siklus hidup produk. Produk memerlukan strategi pemasaran, keuangan, manufaktur, pembelian, dan sumber daya manusia yang berbeda dalam tiap tahap siklus hidup produk.Pada umumnya terdapat 5 tahapan dalam kurva siklus, yaitu:1. Tahap penemuan dan pengembangan produksi2. Tahap perkenalan (introduction)3. Tahap pertumbuhan (growth)4. Tahap kedewasaan (maturity)5. Tahap penurunan (decline)Konsep siklus hidup produk dapat digunakan untuk menganalisa kategori produk (bahan pangan), bentuk produk (jam), produknya (selai strawberi), atau merk (Lowgi Tobeli). Dibawah ini adalah kurva siklus hidup penjualan dan laba:Gambar 1. Kurva Penjualan dan LabaPengembangan merkPenguatan merkPenempatan kembali merk produkModifikasi merk produk

TujuanMeraih posisiMemperluas target pasarMencari segmen pasar baruPersiapan reentry

Strategi produkKualifikasi produkIdentifikasi kelemahanMenyesuaikan atribut produkPenyesuaian dengan perubahan

Strategi promosiKesadaran merkPenyebaran informasiDiferensiasiModifikasi feature produk

Strategi distribusiJaringan distribusiMemperluas jaringanMemelihara jaringanReorientasi saluran distribusi

Strategi hargaPenetrasiMengikuti pesaingdiskonStabilisasi harga

Siklus produk dapat diperpanjang dengan inovasi dan repositioning. Inovasi yang dimaksud adalah PT. NYANYAN akan membuat varian selai yang rendah gula dari berbagai buah.3.2Permintaan3.2.1Daya Terima ProdukAngka penderita diabetes di Indonesia yang semakin lama semakin meningkat membuat para produsen pangan harus memiliki strategi untuk memodifikasi pangan agar dapat dikonsumsi oleh semua kalangan tanpa takut akan resiko peningkatan kadar gula darah dalam tubuh. Salah satu caranya adalah membuat selai strawberry yang rendah gula dan rendah kalori agar para penikmat selai tidak perlu khawatir akan diabetes. Rata rata kadar gula yang digunakan dalam selai adalah 65 %, sedangkan pada pembuatan selai ini kadar gula diturunkan menjadi 15 20% dengan adanya penambahan alginat. Untuk warna, tekstur, dan rasa kebanyakan konsumen menyukai selai dengan kadar gula 15% . Sedangkan untuk kadar gula 20% konsumen kurang menyukai dari segi tekstur karena terlalu keras dan warnanya terlalu merah kehitaman.3.2.2Prediksi Jumlah Permintaan Konsumen Terhadap ProdukPerusahaan ini menargetkan produknya ke semua elemen masyarakat dengan berbagai umur. Selai strawberry rendah kalori ini juga di fokuskan untuk masyarakat yang gemar mengkonsumsi selai namun menderita diabetes. Selain harga yang terjangkau, nilai gizi dari selai strawberry ini memiliki keunggulan dari selai strawberry yang lain yaitu produk selai rendah gula dan rendah kalori. Dengan demikian prediksi jumlah permintaan produk dapat diperkirakan 500 pack/hari.3.3Strategi Pemasaran Produk3.3.1ProdukProduk selai strawberi yang dihasilkan dikemas dalam botol jar khusus selai yang berukuran sedang dan cup plastik berukuran kecil. Produk kami lebih unggul daripada selai strawbery yang lain karena pada produk selai strawbery ini menambahkan alginat sebagai media untuk membentuk gel sehingga tidak diperlukan banyak gula. Oleh karena gula yang digunakan dalam jumlah yang sedikit, maka produk selai strawberry ini dapat diklaim sebagai produk dengan kadar rendah kalori serta aman dikonsumsi bagi para penderita diabetes. 3.3.2PriceHarga yang ditawakan untuk setiap pembelian produk ini cukup terjangkau. Untuk kemasan 400 gram dijual dengan harga Rp. 20.000,00 dan untuk kemasan 150 gram dijual dengan harga Rp. 8.500,00. Harga tersebut sudah sangat terjangkau jika dibandingkan dengan harga selai low sugar merk lain.3.3.3PromotionPromosi yang dilakukan oleh perusahaan kami meliputiAdvertising, public relations, sales promotion, personal sellingdandirect marketing.1. a.AdvertisingAdvertisingmerupakan suatu identifikasi informasi dan persuasif dengan mengguakan media massa. PT. NYANYAN merupakan perusahaan yang menggunakan iklan sebagai media promosi untuk menjual produknya. Dengan adanya iklan, diharapkan produk selai strawbery low sugar PT. NYANYAN dapat lebih dikenal oleh masyarakat luas sehingga dapat memperluas wilayah pemasaran dan meningkatkan penjualan selai strawberi. Media massa yang digunakan PT. NYANYAN dalam periklanan produk selai LOWGI TOBELI ini adalah: Radio Surat kabar Televisi Outdoor advertising Direct advertising1. b.Public RelationsPublic Relationsmerupakan suatu perencanaan persuasif untuk merubah opini publik dan mengevaluasi hasil pemakaian yang akan datang. Promosi ini dilakukan dengan anggaran biaya yang kecil dan bahkan tidak ada biaya sama sekali. PT. NYANYAN menggunakan agen dan pedagang sebagai penyalur dan membantu dalam menjual produk selai strawberi.1. c.Sales PromotionPromosi ini dilakukan dengan faktor pendorong untuk mendapat respon dari konsumen lebih cepat. Adanyasales promotionakan menarik minat konsumen untuk membeli produk dalam jumlah yang besar, selain itu produk akan lebih banyak digunakan sehingga akan menarik pelanggan produk pesaing untuk membeli produk dari PT. NYANYAN. Adapaun darisales promotionmeliputi : Contoh atau SampelPT. NYANYAN membagikan contoh atau sampel produk Lowgi Tobeli selai strawberi dari rumah atau diikutsertakan pada poduk lain seperti. Kupon NotaPT. NYANYAN menyarankan konsumen untuk menyimpan atau mengumpulkan kupon nota pembelian selai Lowgi Tobeli. Setelah konsumen memilliki sejumlah kupon hingga mencapai nominal tertentu, maka konsumen akan memperoleh produk PT. NYANYAN dengan nilai 5% 10% dari jumlah pembelian yang tertera di nota. Kupon BerhadiahPT. NYANYAN menyisipkan kupon undian pada kemasan selai strawberi, sehingga apabila konsumen membeli selai strawberi akan memperoleh kesempatan untuk memenangkan hadiah yang ada yaitu kesempatan memperoleh uang tunai, wisata ke suatu tempat atau memperoleh barang tertentu sebagai imbalan atas pembelian produk, yang akan diundi kemudian hari. Kemasan Harga KhususAdalah pemberian potongan harga yang lebih rendah dari harga biasa kepada agen atau pedagang yang tertera pada kardus produk. PT. NYANYAN dapat memberikan keterangan pada label kemasan berupa potongan harga pada selai Lowgi Tobeli. Uji Coba GratisAdalah dengan cara mengundang calon pembeli untuk mencoba produk secara gratis dengan harapan dikemudian hari mereka akan mencoba untuk membeli produk tersebut.1. d.Personal SellingPromosi ini memiliki keunggulan karena melibatkan konsumen secara langsung. Promosi ini dilakukan dengan percakapan langsung produsen dan konsumen. Melalui promosi ini PT. NYANYAN menunjukkan kepedulian terhadap kebutuhan konsumen dan menumbuhkan loyalitas konsumen pada produk.1. e.Direct MarketingPemasaran langsung dilakukan untuk membangun pemahaman konsumen terhadap produk dan biasanya dilakukan melalui media. Alat-alat yang dapat digunakan antara lain dengan catalog produk yang diberikan setiap awal tahun, pesan langsung yang diberikan oleh produsen kepada konsumen dapat memberikan persepsi yang baik pada produk PT. NYANYAN tresebut.3.3.4PlacementDistibusi Selai strawberry ini menggunakan tipe 2 yaitu melalui produsen kemudian agen selanjutnya pedagang dan sampai pada konsumen.Produsen Agen Pedagang KonsumenPerusahaan kami menggunakan aliran distribusi tipe 2 untuk memudahkan konsumen mendapat produk selai strawberry. Dengan adanya agen dan pedagang maka penyebaran produk akan semakin luas sehingga produk semakin mudah dikenal oleh konsumen. Wilayah pemasaran selai strawberry ini hampir meliputi seluruh wilayah Jawa Timur. Hal ini diperlihatkan dari adanya distributor-distributor produk selai strawberry di provinsi Jawa Timur seperti di Malang, Surabaya, Sidoarjo, Lumajang, Kediri dll. Saat ini penyebaran produk sudah meluas ke seluruh wilayah Indonesia seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Jogja, dll.3.3.5PeopleManusia menjadi kunci kualitas suatu produk yang dipengaruhi baik langsung manupun tidak langsung oleh manusia. Pegawai yang bekerja pada PT.NYANYAN ini memiliki etos kerja serta pelayanan terbaik pada pelanggan. Setiap pegawai harus memiliki kesadaran penuh akan kebersihan diri, kebersihan peralatan kerja serta lingkungan kerjanya, dengan begitu produk selai yang dihasilkan dapat dipastikan bebas dari kontaminasi baik secara langsung maupun kontaminasi silang.3.3.6ProsesBahan baku strawberry yang digunakan dalam pembuatan selai ini berasal dari kebun strawberi yang dimiliki oleh PT. NYANYAN dan strawberi dari para petani yang berada di sekitar pabrik. Sebelum diproses menjadi selai, buah strawberi dicuci terlebih dahulu untuk menghilangkan kotoran dan sisa pestisida yang menempel pada kulit buah. Selanjutnya proses pembuatan selai dilakukan dengan aseptik serta higienis untuk menghindari adanya kontaminasi langsung dan kontaminasi silang ke dalam produk akhir selai. Kesehatan serta kehigienisan pegawai, tempat pengolahan, alat pengolahan serta ruang penyimpanan selalu dijaga sehingga selai yang diperoleh dapat dipastikan bebas dari berbagai bentuk kontaminan.3.3.7Physical EvidenceDari segi fisik yang diunggulkan dalam produk ini adalah klaimlow sugarsehingga produk selai yang dimiliki PT. NYANYAN ini termasuk produk rendah kalori yang dapat dinikmati pecinta selai yang memiliki penyakit diabetes. Selain itu design kemasannya yangeye catchingdengan menampilkan keunggulan dari produk Lowgi Tobeli. Dari segi sarana penjualan,setiap agen yang ingin berkerja sama dengan perusahaan ini akan diberikan fasilitas seperti desain ruangan/kantor distributor (agar seragam dan menarik), pembagian, brosur, dan sample produk.BAB IVMESIN DAN PERALATANBerikut ini adalah mesin dan peralatan yang digunakan dalam usaha selai LOWGI TOBELINamaMesin/PeralatanMerkSpesifikasi AlatJumlah UnitHargaJumlah Harga

1. 1.Mesin Blender Buah StrawberryAgrowindo Kapasitas 200 kg/jam Sistim: Blender Bahan: Stainless steel Motor blender: 3 HP, 2850 rpm Spinner: 1 HP, 800 rpm Dimensi: 125x50x150 cm1 unitRp. 5.077.000Rp. 5.077.000

1. 2.Cooking Mixer with Stove Base Tipe: CMS-200SL Kapasitas: 200L Motor: 2 HP Berat: 230 kg Dimensi: 120x120x168 cm1 unitRp. 4.400.000Rp. 4.400.000

1. 3.Piston Jam Filling MachineHTD FLP-4J Tipe: Filling Machine Otomatis Power supply: AC220V;50Hz Kapasitas: 800 botol/jam1 unitRp. 5.800.000Rp. 5.800.000

1. 4.Mesin Cup Sealer SelaiMaksi pack Tipe: FRG 60 Power Supply: 110 V 220-240 V/50-60 Hz Kapasitas: 3600 cup/jam Ukuran: 330x65x160 cm1 unitRp. 24.650.000Rp. 24.650.000

1. 5.Mesin Pengemas Karton/KardusMaksi pack Tipe: Top&Bottom Drive Belt Conveyor speed: 20m/min Max. Pack. Size: 500600 mm Min. Pack. Size: 150110 mm Power supply: 220-240V/50-60 Hz Size: 1580x740x1330 mm Berat: 145kg1 unitRp. 16.000.000Rp. 16.000.000

Total Pembelian Mesin/PeralatanRp. 55.927.000

BAB VBAHAN BAKU DAN BAHAN PEMBANTU5.1Bahan Baku Buah StroberiStroberi merupakan tanaman buah berupa herba yang ditemukan pertama kali di Chili, Amerika. Salah satu spesies tanaman stroberi yaituFragaria chiloensis L.menyebar ke berbagai negara Amerika, Eropa dan Asia. Selanjutnya spesies lain,yaituF. vesca L. lebih menyebar luas dibandingkan spesies lainnya. Jenis stroberi inipula yang pertama kali masuk ke IndonesiaKlasifikasi botani tanaman stroberi adalah sebagai berikut:Divisi : SpermatophytaSub divisi : AngiospermaeKelas : DicotyledonaeKeluarga : RosaceaeGenus : FragariaSpesies : Fragaria spp.Stroberi yang kita temukan di pasar swalayan adalah hibrida yang dihasilkan dari persilanganF. virgiana L.var Duchesne asal Amerika Utara denganF. chiloensis L.var Duchesne asal Chili. Persilangan itu menghasilkan hibrid yang merupakan stroberi modern.Warna merah padabuah Strawberrymatang sangat beralasan. Warna merah itu disebabkan karena buah ini kaya pigmen warna antosianin dan mengandung antioksidan tinggi. Mendengar kata antioksidan, anda tentu sudah tahu bahwa itu artinya, khasiatnya sangat banyak (komersil)Top of Form. Buah mungil berwarna merah dan berbintik hitam ini sangat baik bagi kesehatan. Rasanya yang manis dan sedikit masam menbuatnya banyak digemari. Kandungan vitamin C yang terdapat dalam buah stroberi lebih banyak dibandingkan 1 buah jeruk orange, karena stroberi memberikan 94 miligram vitamin C atau 1,5 kebutuhan vitamin C harian. Banyak manfaat dari mengkomsumsi vitamin C, antara lain menjaga kesehatan gigi dan gusi anak-anak tetap sehat, membantu penyembuhan luka dan meningkatkan daya tahan tubuh terhadap infeksi serta menjadi antioksidan yang membantu mengurangi resiko beberapa jenis kanker.Delapan buah stoberi atau 1 gelas stroberi hanya mengandung 50 kalori dan tidak mengandung kolesterol atau asam lemak jenuh. Jumlah yang sama juga memberikan 30 mikrogram (ug), asam folat. Jumlah ini setara dengan 7,5 % kebutuhan asam folat harian untuk ibu hamil, yakni 400 g. Asam folat ini penting untuk mencegah cacat tabung syaraf pada janin. Disamping itu, 1 gelas stroberi juga mengandung skitar 270 mg potassium, dimana potassium merupakan salah satu mineral yang disarankan ada dalam menu makanan bagi orang yang ingin menurunkan tekanan darah. Jumlah yang sama juga megandung sekitar 4 gram serat, yang dapat membantu menurunkan kadar lemak kolesterol darah dan menyehatkan saluran pencernakan. Buah Stroberi juga mengandung senyawa-senyawa fitokimia yakni asam ellagik, kuersetin, kaempferol, asam fenolat dan antosianin yang diketahui dapat mencegah penggumpalan dara, salah satu penyebab orang kena serangan jantung atau stroke.5.2Bahan Pembantu Gula PasirGula adalah pemanis makanan yang disukai banyak orang. Biasanya gula ditambahkan dalam makanan dan minuman. Meski sama-sama manis, ternyata gula pasir, gula batu, dan gula merah mempunyai dampak yang berbeda bagi tubuh, khususnya pankreas. Dalam pembuatan selai ini gula pasir yang dibutuhkan tidak terlalu banyak dikarenakan produk yang akan dihasilkan berupa selai strawberry berkalori rendah. AlginatAlginat merupakan polisakarida linear yang disusun oleh residu asam -D-manuronat dan -L-guloronat dan dihubungkan melalui ikatan 1,4. Alginat berasal dari alga cokelat sejenis tumbuhan laut. Alginat telah diketahui merupakan polisakarida yang tidak bersifat toksis, tidak menyebabkan alergi bersifat biodegredabel dan juga biokompatibel. Pada pembuatan selai ini, alginat digunakan untuk mendapatkan selai strawberry yang rendah kalori, karena HM pektin memerlukan kadar gula tinggi dan asam untuk membentuk gel apabila ditambah dengan kalsium alginat menyebabkan HM pektin tidak memerlukan kadar gula tinggi. Na-benzoatNatrium benzoat dikenal juga dengan nama Sodium Bezoat atau Soda Benzoat. Bahan pengawet ini merupakan garam asam Sodium Benzoic, yaitu lemak tidak jenuh ganda yang telah disetujui penggunaanya oleh FDA (Badan Administrasi Pangan dan Obat di Amerika Serikat) dan telah digunakan oleh para produen makanan dan minuman selama lebih dari 80 tahun untuk menekan pertumbuhan mikroorganisme (jamur).Menurut sebuah studi WHO, Sodium Benzoat adalah pengawet yang ringan. Sodium Benzoat banyak digunakan dalam berbagai produk makanan dan minuman seperti jus buah, kecap, margarin, menteg, minuman ringan, mustard, sambal, saus salad, saus tomat, selai, sirup buah, dan lainnya. Sodium Benzoat secara alami terdapat pada apel, cengkeh, cranberry (sejenisbuah berryyang digunakan untuk membuat agar-agar dan saus), kayu manis, pem (yang dikeringkan) dan lain-lain. Asam SitratAsam sitrat (C6H8O7) merupaka asma organik lemah yang dapat ditemukan pada daun dan buah tumbuh-tumbuhan bergenus Citrus. Selain terdapat pada buah-buahan semacam nanas dan markisa, asam sitrat dengan konsentrasi tinggi terdapat pada jeruk lemon dan limau.Asam sitrat digunakan sebagai pengawet yang alami pada keju dan sirup. Dapat juga digunakan untuk mencegah proses kristalisai dalam madu, gula-gula, serta untuk mencegah pemucatan berbagai makan, misalnya buah-buahan kaleng dan ikan. Bentuknya kristal atau serbuk putih yang merupakan senyawa intermedier dari asam organik. Asam sitrat dapat dipakai untuk mengatur tingkat keasaman pada berbagai pengolahan makanan dan minuman, seperti produk air susu, selai, jeli,dan lainnya. Larutan asam sitrat yang encer mampu berfungsi sebagai pencegah pembentukan bintik-bintik hitam pada udang. AirAir merupakan suatu senyawa kimia H2O yang sangat istimewa, yang dalam kandungannya terdiri dari senyawa Hidrogen (H2), dan senyawa Oksigen (O2). Kedua senyawa yang membentuk air ini merupakan komponen pokok dan mendasar dalam memenuhi kebutuhan seluruh makhluk hidup di bumi selain matahari yang merupakan sumber energi. Seperti yang kita ketahui air merupakan hal yang sangat penting, karena segala makhluk hidup di dunia tidak dapat hidup tanpa air. Bahkan di dalam tubuh kita terdiri dari 55% sampai 78% air (tergantung pada ukuran badan). Pada pembuatan selai, air digunakan utuk menambah viskositas selai supaya tidak terlalu pekat dan teksturnya menjadi lembutBAB VITEKNIK PENGEMASANSelai strawberi harus dikemas dalam wadah yang tertutup rapat, tidak dipengaruhi dan mempengaruhi isi, aman selama penyimpanan dan pengangkutan karena selai harus dijaga aroma, warna dan rasa agar tetap normal, serat buah positif, padatan terlarut min 65%, tidak tercemar logam dan mikroba.6.1Jenis dan Bahan KemasanSelai strawberry yang telah jadi dan matang dikemas dalam kemasan botol(jar)yang terbuat dari gelas dengan ukuran 250 gram serta dikemas dalam kemasan cup dengab ukuran1. 1.Kemasan Botol(Jar)Gelas adalah benda yangtransparan, lumayan kuat, biasanya tidak bereaksi dengan barangkimia, dan tidak aktif secarabiologiyang bisa dibentuk dengan permukaan yang sangat halus, kedap air, bisa dimodifikasi dan bahkan bisa diubah seluruhnya dengan proses kimia atau dengan pemanasan.Sedangkanjaradalah kemasan gelas yang berleher pendek dan mulut lebar.Selai strawberry dikemas dengan kemasanjarkarena selai merupakan produk yang tidak bisa mengalir dan membutuhkan bantuan alat untuk mengambilnya, sehingga dengan menggunakan kemasanjardapat mempermudah produk keluar atau dikeluakan dari dalam kemasan dan kemudahan untuk dihabiskan (easy of resealing). Sedangkan untuk penutupnya, bahan yang cocok digunakan adalah logam dengan dilapisi karet agar produk tidak terkena langsung langsung dengan logam dan tidak terjadi kontaminasi.1. 2.Kemasan Plastik(Cup)Terdiri dari dua bagian, yaitu:1. Badan cup : Berbahan dasar plastik PP(polypropylene).Tertera logo daur ulang dengan angka 5 di tengahnya, serta tulisan PP. Polipropilen lebih kuat dan ringan dengan daya tembus uap yang rendah.1. Tutup cup : Berbahan dasar plastik LDPE(Low Density Polyethylene).Tertera logo daur ulang dengan angka 4 di tengahnya, serta tulisan LDPE . LDPE (low density polyethylene) biasa dipakai untuk tempat makanan, plastik kemasan, dan botol-botol yang lembek. Plastik ini dapat didaur ulang, baik untuk barang-barang yang memerlukan fleksibilitas tetapi kuat, dan memiliki resistensi yang baik terhadap reaksi kimia. Barang berbahan LDPE ini sulit dihancurkan, tetapi tetap baik untuk tempat makanan karena sulit bereaksi secara kimiawi dengan makanan yang dikemas dengan bahan ini.Pemasukan selai kedalam plastik cup dilakukan dengan cara metode hot filling seperti pada kemasan botol (jar). Kemasan plastik cup tahan suhu tinggi sehingga tidak akan rusak pada suhu tinggi. Kemudian, plastik cup yang sudah berisi selai ditutup dengan plastik LDPE menggunakan mesin cup sealer.1. 3.Kemasan Kardus (Kemasan Luar)Kemasan kardus digunakan sebagai kemasan luar dari produk selai yang telah dikemas. Kemasan kardus berfungsi melindungi kemasan utama dari gesekan dan kerusakan yang mungkin terjadi selama pendistribusian. Kemasan kardus dibagi menjadi dua, yaitu kemasan kardus untuk selai yang dikemas dalam botol dan kemasan kardus untuk selai yang dikemas dalam cup plastik. Kemudian kardus disegel dengan selotip dan siap untuk didistribusikan.6.2Tahap Pengemasan1. 1.Kemasan Botol (Jar) Setelah proses pembuatan selesai, selai dimasukkan ke dalamjar. Pemasukan selai ke dalam jar harus dilakukan dengan cepat agar tidak terjadi pengerasan di dalam wajan temoat membuat selai. Pengisian selai ke dalam jar dapat dilakukan cara, yaitu pengisian panas atau hot filling. Jar yang digunakan untuk wadah selai harus steril. Proses sterilisasi botol dilakukan dengan merebus botol atau memanaskannya dalam uap air (mengukus) hingga suhu mencapai 100oC selama 30 menit. Tutup botol yang digunakan juga harus disterilkan terlebih dahulu. Sterilisasi botol sebaknya dilakukan sesaat sebelum proses pengisian. Dengan cara demikian, botol tidak akan tercemar kembali oleh udara dari luar sebelum proses pengisian. Pengisian selai ke dalam botol dilakukan pada saat selai bersuhu 88oC-93oC. Selai diisikan sampai batas 1 cm dari permukaan botol. Selanjutnya botol ditutup rapat dan dibiarkan dingin. Pengisian dengan cara ini tidak akan terjadi pencemaran oleh mikroba karena pengisian dilakukan dalam keadaan masih panas.1. 2.Kemasan Plastik (Cup) Setelah proses pembuatan selesai, selai dimasukkan ke dalam cup berupa plastik berbentuk gelas atau mangkuk kecil. Pemasukan selai kedalam plastik cup dilakukan dengan cara metode hot filling seperti pada kemasan botol (jar). Kemasan plastik cup tahan suhu tinggi sehingga tidak akan rusak pada suhu tinggi. Kemudian, plastik cup yang sudah berisi selai ditutup dengan plastik LDPE menggunakan mesin cup sealer.6.3Kandungan GiziKandungan gizi dalam 100 gram selai LOWGI TOBELI sebagai berikut:Kalori142

Lemak Total0,21 gram

Kolesterol0 mg

Sodium1 mg

Kalium96 mg

Serat Pangan1,4 gram

Protein0,46 gram

Kalsium1%

Vitamin C47%

Zat Besi2%

6.4Desain Label KemasanGambar 2. Desain Produk Kemasan Jar 400 gramGambar 3. Desain Produk Kemasan Plastiku Cup 150 gramGambar 4. Desain Label ProdukBAB VIIANALISA EKONOMIModal:Rp 2.000.000.000,00(untuk mendirikan pabrik, membeli mesin, dan biaya operasional lain)Bahan baku/hari (satu kali produksi)Strawberry (500 kg): 500 x Rp 40.000,00 = Rp 20.000.000,00Alginat (4 kg): 4 x Rp 500,00 = Rp 2.000,00Asam Sitrat (1 kg): 1 x Rp 16.000,00 = Rp 16.000,00Pektin (2,5 kg): 2,5 x Rp 200.000,00 = Rp 500.000,00Na benzoat (0,5 kg): 0,5 x Rp 19.000,00 = Rp 9.500,00Gula Pasir (200 kg): 200 x Rp 11.000,00 = Rp 2.200.000,00Air (5 Liter): 5 x Rp 1.000,00 = Rp 5.000,00Total = Rp 22.732.500,00Dengan bahan baku seperti di atas, maka akan dihasilkan 200 kg selai yang dikemas menjadi 425 pack untuk kemasan 400 gram dan 200 pack untuk kemasan 150 gram. Maka setiap hari akan didapatkan pendapatan:425 x Rp 20.000,00 (untuk kemasan 400 g) = Rp 8.500.000,00200 x Rp 8.500,00 (untuk kemasan 150 g) = Rp 1.700.000,00Total = Rp 10.200.000,00Bisa diperkirakan tiap bulan perusahaan akan memperoleh pendapatan sebesar:30 x Rp 10.200.000,00 = Rp306.000.000,00Jika dihitung tahunan, menjadi:12 x Rp Rp 306.000.000,00 =Rp 3.672.000.000,00Bila tiap tahun dibutuhkan biaya operasional Rp 500.000.000,00 maka pendapatan bersih adalah Rp 3.672.000.000,00 Rp 500.000.000,00 =Rp 3.172.000.000,00Dengan modal awal sebesar Rp 2.000.000.000,00 dan pendapatan per tahun adalah Rp 3.172.000.000,00 maka modal akan kembali dalam waktu kurang lebih setahun. Hal ini juga menunjukkan bahwa usaha selai strawberry rendah kalori dan rendah gula sangat layak untuk dilakukan dan akan memberikan keuntungan yang besar.