aliran romantik , indriyani astuti, fib ui, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-mk-indriyani...

22
Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Upload: others

Post on 09-Nov-2020

18 views

Category:

Documents


6 download

TRANSCRIPT

Page 1: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 2: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 3: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 4: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 5: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

1

ALIRAN ROMANTIK PADA RIJKSMUSEUM DI AMSTERDAM

RANCANGAN

P.J.H CUYPERS

Indriyani Astuti, dan

R. Achmad Sunjayadi, S.S., M.Hum

Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia, Depok, 16424, Indonesia

[email protected]

Abstrak

Dalam Arsitektur, Romantik sering dianggap sebagai gaya nostalgia pada masa lampau, contohnya gaya Gotik.

Romantik juga dapat dianggap sebagai kombinasi dari berbagai gaya. Rijksmuseum adalah salah satu bangunan bergaya

Romantik di Belanda. Rijksmuseum dibangun pada 1876 dan didesain oleh seorang arsitek Belanda, P.J.H Cuypers.

Cuypers menggunakan dua gaya yang berbeda. Tujuan dari artikel ini untuk mengetahui jenis gaya Romantik apa yang

diterapkan pada Rijksmuseum. Hasil artikel ini dapat terlihat bahwa desain yang diterapkan pada Rijksmuseum

merupakan gabungan dari gaya Gotik dan Renaissance.

Kata Kunci: Rijksmuseum, Romantik, Cuypers, Gotik, Renaissance.

Abstract

Romanticism of Rijksmuseum Amsterdam was designed by P.J.H Cuypers.

In Architecture, Romantic often consider as nostalgia from the past styles, such as the Gothic style. Romantic

could be transformed as the combination of variety styles. Rijksmuseum Amsterdam is one of the Romantic building in

Netherlands. It was bulit in 1876 and designed by Dutch Architect P.J.H Cuypers. Cuypers combined two different

styles. The aim of this article to identify what kind of Romantic style which is strongly applied in Rijksmuseum

Amsterdam. The result of this article show that the design of Rijksmuseum Amsterdam was the combination of Gothic

and Renaissance elements.

Keywords: Rijksmuseum, Romanticism, Cuypers, Gothic, Renaissance

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 6: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

2

Pendahuluan

1.1 Latar Belakang

Pembangunan museum merupakan sebuah efek dari perkembangan pengetahuan dan

kebudayaan yang terjadi setelah adanya Renaissance. Ketika masyarakat umum sudah mulai

menyadari adanya kebutuhan akan seni. Di era sebelumnya, karya seni hanya disimpan

sebagai koleksi pribadi dan tidak semua orang memilikinya, hanya kalangan elit aristokrat

ataupun masyarakat menengah ke atas. Atas pertimbangan ini pemerintah di negara-negara

Eropa mendirikan museum yang menyimpan koleksi nasional. Di Inggris seorang perancang

terkenal dari Prancis bernama Jean-Nicolas-Louis Durand (1760-1834) membangun sebuah

gedung dengan empat ruang besar di dalamnya dan sebuah rotunda di bagian tengah. Fungsi

dari rotunda adalah memberikan penerangan yang baik pada ruang pameran. Teknik Durand

ini kemudian diikuti oleh sejumlah museum-museum di Eropa.1

Di Belanda sendiri, tiga tahun setelah berdirinya republik Bataaf, pada 19 November

1798, menteri keuangan Isaac Gogel (1765-1821) memutuskan membangun sebuah museum

nasional setelah melihat museum Louvre yang ada di Prancis. Pada 31 Mei 1800 dibuka

sebuah galeri seni nasional untuk pertama kalinya di Den Haag. Ada 200 lebih lukisan yang

dipamerkan dalam galeri tersebut, Gogel membeli sebuah lukisan‟ De Zwaan‟ karya Jan

Asselijn (1610-1652) sebagai lukisan pertama yang nantinya menjadi koleksi Rijksmuseum.2

Sebelum Rijksmuseum didirikan, pada tahun 1808 semua koleksi yang dikumpulkan

Gogel dipindahkan ke Amsterdam. Koleksi tersebut di tempatkan di Paleis op de Dam atas

perintah Louis Napoleon (1778-1846), kepala pemerintahan saat itu. Di sana terdapat juga

lukisan-lukisan penting abad keemasan diantaranya „Nachtwacht‟ karya Rembrandt (1606-

1669). Tempat tersebut diberi nama het Koningkrijke Museum, cikal bakal dari Rijksmuseum.

Beberapa tahun setelahnya, pada 1813 Willem I (1772-1843) kembali ke Belanda. Willem I

1 http://www.eptort.bme.hu/doc/egyeb/bekacomb.pdf, diakses : 11 Juli, 2013

2 http://www.rijksmuseum.nl/en/organisation/history-of-the-rijksmuseum ,diakses : 17 Juli 2013, 18:00

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 7: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

3

memindahkan semua koleksi dari Paleis op de Dam ke Trippenhuis3, kemudian museum ini

lebih dikenal dengan nama Rijksmuseum.

Rijksmuseum awalnya tidak mempunyai gedung sehingga harus memakai

Trippenhuis. Oleh karena itu, Willem I berinisiatif untuk membuatkan bangunan yang dapat

mewakili gengsi masyarakat Amsterdam. Fungsi Rijksmuseum selain sebagai museum

nasional harus mampu menampilkan citra kota Amsterdam yang kaya akan nilai historis dan

seni. Sebagai upaya memenuhi persyaratan ini Cuypers (1827-1921) merancang Rijksmuseum

dengan agak revolusioner. Ia memadukan dua gaya bangunan sekaligus.4 Jika ditilik

mengenai perkembangan arsitektur abad ke-19, timbul kejenuhan mengenai bentuk dalam

dunia arsitektur. Sehingga banyak arsitek mendobrak pakem yang ada dengan mendaur ulang

gaya lama menjadi tampilan baru. Gaya tersebut masuk dalam aliran Romantik. Gejala ini

yang melatarbelakangi penulis untuk memaparkan gaya arsitektur apa yang ada pada

Rijksmuseum sehingga bangunan tersebut masuk dalam aliran Romantik.

1.2 Masalah

Bagaimana aliran Romantik diterapkan pada bangunan Rijksmuseum Amsterdam dilihat dari

desain bangunan?

1.3 Tujuan Artikel

Memaparkan penerapan aliran Romantik pada bangunan Rijksmuseum Amsterdam dilihat

dari desain bangunan.

3https://www.rijksmuseum.nl/en/organisation/history-of-the-rijksmuseum, diakses: 17 Juli 2013, 18:00.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 8: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

4

1.4 Manfaat Artikel

Seperti yang kita ketahui, telah banyak tesis, disertasi ataupun tulisan ilmiah tentang

arsitektur. Melalui artikel ini penulis berharap dapat memberi sumbangan pada ilmu seni

bangunan.

1.5 Metode Penelitian

Metode yang digunakan dalam artikel ini adalah studi pustaka, studi pustaka adalah suatu

pembahasan yang berdasarkan pada buku referensi yang bertujuan untuk memperkuat materi

pembahasan.

Perkembangan Aliran Romantik Di Eropa.

Di setiap negara perkembangan seni arsitektur berbeda-beda. Seni arsitektur

sebenarnya telah ada sekitar 5000 tahun yang lalu. Perkembangannya dibagi-bagi ke dalam

beberapa periode, khususnya periode abad ke-19 yang merupakan periode yang panjang

dalam perkembangan seni arsitektur. Era ini disebut „long 90th century‟ dimulai pada

pertengahan abad ke-18 dan berakhir pada dua dekade setelah memasuki abad ke-20.5 Berikut

periodisasinya

Tabel 1. Periodisasi Perkembangan Arsitektur di Beberapa Negara Eropa

Jerman Inggris dan Perancis Austria

Sampai 1750 Barok Barok Barok

Dari 1750-1800 Neo-Klasik Romantik Naif Historisme

Dari 1780-1830 Neo-Klasik Klasik Romantik Historisisme

Dari 1770-1840 Romantik

(Neo-Romanes, Neo-

Gotik, Kebangkitan

Gotik)

Romanes Romantik

Gotik Romantik

Historisisme

Dari 1840-1890 Eklektisme

(Neo-Renaissance,

Neo-Barok)

Historisisme Campuran gaya

Historisisme

Dari 1890-1910 Art Nouveau Menuju abad ke-20 Menuju abad ke-20

Dari 1910 Internasional modern Pra-Modern Pra-Modern

Sumber : Agnes Gwetvai (2007). Format PDF. Architecture of The Nineteenth Century and The Turn of The

Century. 2007. Hal 3 dari http://www.eptort.bme.hu/doc/egyeb/bekacomb.pdf, diakses : 11 Juli 2013, 18:00.

5 Sumber : http://www.eptort.bme.hu/doc/egyeb/bekacomb.pdf, diakses : 11 Juli 2013, 18:00.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 9: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

5

Tabel 1 menunjukan era yang berkembang pasca Neo-klasik6 adalah aliran Romantik,

baik itu di Britania Raya, Prancis, maupun Jerman. Munculnya aliran Romantik sering kali

dianggap sebagai adanya reaksi dari aliran neo-klasisisme, namun di beberapa negara kedua

aliran ini diterapkan secara pararel dalam sebuah bangunan. Kata Romantik sendiri tidak ada

kaitannya dengan kekaisaran Romawi, kata Romantik berasal dari Prancis yaitu „Roman‟

yang berkaitan dengan novel7, maksudnya suatu yang membangkitkan perasaan seperti novel.

Romantik pada awalnya adalah sebuah gerakan yang bertumpu pada perasaan penciptanya

kedalam sebuah karya. Gerakan ini bermula di Inggris, kemudian berkembang menjadi

sebuah aliran baik di bidang seni maupun kesusastraan.

Era Romantik juga sering kali dikaitkan dengan idealisasi masa lalu. Maksudnya, di

era Romantik para seniman, penulis, maupun arsitek cenderung mengambil unsur-unsur kuno

dari abad pertengahan yang biasanya kental dengan Kristiani (Sumalyo, 2003:344). Dalam

bidang arsitektur sendiri gaya yang mengadopsi abad pertengahan disebut medival. Abad

pertengahan dipilih karena dekat dengan sesuatu yang berbau kuno. Di beberapa negara

seperti Inggris, arsitektur Medival bertransformasi menjadi Romantik-Gotik. Dalam buku

Medieval Architecture, Medival akhir merupakan sinonim dari Gotik, yaitu gaya yang

biasanya mendominasi Katedral di Eropa (Coldstream, 2002:23). Pada dasarnya, Romantik

tidak memiliki gaya yang pasti. Romantik merupakan percampuran beberapa gaya arsitektur

lainnya, antara lain Barok8, Klasisisme

9, Renaissance

10, dan Gotik

11. Percampuran gaya

tersebut dikenal dengan eklektisme.

6Neo-klasik berhubungan dengan (mengenai) penghidupan kembali atau penyesuaian dengan yang baru hal-hal

yg klasik dalam kesusastraan, musik, kesenian, dan arsitektur (KBBI online). Sumber :kbbi.we.id 7Aliran Romantik awalnya lebih dikenal dalam dunia kesusastraan, Romantik sering dihubungkan dengan

sesuatu yang berkaitan dengan perasaan, emosi yang dalam, keindahan ataupun eksotisme seperti tulisan-tulisan

dalam novel karya François-René Chateaubriand, Jean-Jacques Rousseau di Perancis, William Blake dan

William Wordsworth di Inggris, dan Johann Wolfgang von Goethe di Jerman. Sumber :

http://architecture_history.enacademic.com/255/romantic_architecture , diakses 15 Juli 2013, 15:45.

8 Barok : Gaya dalam seni bangunan dan hiasan, gaya agung dihias penuh dari Italia abd ke-16. KBBI (Jakarta:

Balai pustaka 1990), hal. 8. 9 Klasisisme : Peniruan langgam seni Yunani dan Romawi kuno, yang ditandai dengan pengutamaan bentuk,

kesederhanaan, dan penguasaan emosi seperti yang terjadi pada abad ke-18. KBBI (Jakarta: Balai Pustaka 1990),

hal.445. 10

Renaissance adalah masa peralihan dari abad pertengahan ke abad modern di Eropa abad ke-14- sampai pada

abad ke-17 yang ditandai oleh perhatian kembali kepada kesusastraan klasik, berkembangnya kesenian dan

kesusastraan baru, dan tumbuhnya ilmu pengetahuan modern. KBBI (Jakarta: Balai Pustaka1990), hal. 741. 11

Gotik : Gaya artsitektur pada abad ke-12 sampai abad ke-16 di Eropa. KBBI (Jakarta: Balai Pustaka. 1990),

hal. 283.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 10: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

6

Dengan kata lain kata Romantik bisa dianggap bukan suatu gaya tetapi sebuah proses

artistik, jika ada bangunan yang bergaya Romantik klasik berarti bangunan tersebut

menggunakan atribut berbau Romantik dengan detail bangunan bergaya klasik.12

Contohnya

di Perancis, setelah adanya Revolusi Prancis banyak gedung-gedung hancur sehingga

Napoleon Bonaparte (1769-1821) menata kembali negaranya. Ia menunjuk arsitek Charles

Percier (1764-1838) dan Pierre Fontaine (1762-1853). Rancangan mereka banyak mengikuti

gaya Romantik Klasik (Yaarwood, 1991:14). Di Belanda walaupun pengaruh Romantik tidak

terlalu tampak, namun Romantik klasik dapat ditemukan pada bangunan Haarlemer Poort di

Amsterdam yang dibangun 1840 (Yarwood,1991:51). Dua dekade setelahnya, beberapa

arsitek seperti Cornelis Outshoorn (1810-1875) dan P.J.H Cuypers mengadopsi gaya

Romantik Gotik pada karya mereka, karena adanya Gotik Revival atau kebangkitan kembali

gaya Gotik di abad ke-19 (Montijn,2007:12).

Dimasa aliran Romantik berkembang, sebelumnya memang telah muncul gaya „Neo‟

dalam seni arsitektur seperti Neo-Renaissance, Neo-Gotik, Neo-Klasik dan lainya. Melalui

kemunculan gaya Neo maka diterapkan juga prinsip Eklektisme. Prinsip eklektisme kemudian

menyebar ke seluruh Eropa setelah tahun 1850.13

Eklektisme

Eklektisme berasal dari bahasa Yunani yang berarti memilih, maksudnya dengan

prinsip eklektisme para arsitek dapat memilih gaya dan menggabungkan elemen baru. Mereka

dapat menggunakan prinsip ini dengan menggunakan gaya – gaya yang telah ada dari periode

berbeda dan memodifikasi tergantung spesifikasi dan kebutuhan dalam desain yang akan

diterapkan pada bangunan. Teknologi baru seperti besi dan kaca juga digunakan karena

revolusi industri di Inggris memberi pengaruh signifikan dalam penambahan elemen bahan

bangunan (Yarwood,1991:1-2). Sebelum Revolusi Industri, bahan alami yang digunakan

hanya sebatas bata dan kayu. Setelahnya, besi dan kaca bisa diproduksi secara besar-besaran

sehingga seni arsitektur tidak lagi hanya mengutamakan segi estetika namun juga fungsional.

Dalam sejarah perkembangan arsitektur, istilah eklektisme dipakai untuk menandai

gejala percampuran gaya-gaya pada abad ke-19. Percampuran ini menghasilkan langgam

12

http://www.eptort.bme.hu/doc/egyeb/bekacomb.pdf, diakses : 11 Juli 2013, 18:00.

13

http://www.eptort.bme.hu/doc/egyeb/bekacomb.pdf, diakses : 11 Juli 2013: 18:00.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 11: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

7

tersendiri sehingga fungsi bangunan dapat disesuaikan dengan tuntutan kebutuhan dibanding

masa sebelumnya. Arsitektur Eklektisme pada awal abad ke-19 mengandung rasa sentimen

dan nostalgia pada langgam masa lampau, mengulang keindahan unsur-unsur klasik dan

dipadukan kembali menjadi bentuk baru, sehingga dapat dikorelasikan dengan aliran

Romantik.14

Bangunan beraliran Romantik dengan prinsip eklektisme yang dapat ditemukan

di Belanda, salah satunya adalah Rijksmuseum rancangan P.J.H Cuypers.

Penerapan Aliran Romantik Pada Rijksmuseum Amsterdam Karya P.J.H Cuypers.

Masyarakat Belanda berkeinginan untuk mendirikan gedung khusus untuk museum

nasional. Rencana tersebut baru direalisasikan pada 1876, ketika Willem III (1817-1890)

mencari arsitek untuk merancang bangunan Rijksmuseum, rancangan dari Cuypers yang

kemudian terpilih.15

Cuypers terkenal sebagai arsitek perancang gereja yang mengadopsi

gaya abad pertengahan. Cuypers adalah lulusan dari akademi arsitektur di Antwerpen.

Awalnya ia menaruh perhatian pada gaya klasik dan Renaissance. Lambat laun ia menilai

bahwa gaya bangunan ala Flandria kental akan nuansa Neo-Gotik yang menampilkan abad

pertengahan, abad dimana agama Kristiani sedang berkembang. Hal ini tidak lepas dari

Akademi Antwerpen tempat Cuypers belajar, dimana beberapa pengajar disana seperti F.

Berckmans (1803-1854), perancang gereja bergaya Neo-Gotik pertama di Belgia dan F.A

Durlet (1816-1867) yang merestorasi Kathedral di Antwerpen. Pengajar-pengajar di Akademi

Antwerpen ini menjadi pioner gaya Neo-Gotik yang berkembang pada saat itu, dari sini

Cuypers mulai mempelajari gaya Neo-Gotik (Montijn,2007:10).

Rijksmuseum dirancang sebagai hasil gabungan gaya Renaissance dan Neo-Gotik.16

Kombinasi dari berbagai gaya ini yang menjadikan Rijksmuseum sebagai bangunan beraliran

Romantik. Cuypers juga banyak menggunakan besi dan beton dikarenakan ia terpengaruh

oleh arsitek dari Prancis yaitu Violle-Le-Duc (Montijn, 2007:114-115). Eugenne Violle-Le-

14 Sumber : raziq_hasan.staff.gunadarma.ac.id/.../bagian+2.pdf , diakses pada : 13 Juli 2013 10:00.

15

http://www.rijksmuseum.nl/en/organisation/history-of-the-rijksmuseum, diakses : 17 Juli 2013, 18:00.

16

http://www.rijksmuseum.nl/en/organisation/history-of-the-rijksmuseum, diakses: 17 Juli 2013, 18:00.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 12: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

8

Duc (1814-1879) adalah pelopor eklektisme yang berinovasi pada gaya Gotik dengan

menggunakan prinsip modern.17

Pada umumnya, di gedung-gedung publik di Eropa seperti pengadilan, museum, dan

pusat pemerintahan biasanya diterapkan gaya klasik dengan tiang-tiang besar doris, ionis agar

memberi kesan megah, sedangkan Rijksmuseum rancangan Cuypers banyak menuai kritik

karena bentuk bangunannya terlihat seperti gereja dengan dua menara bergaya Gotik. Gotik

adalah gaya yang relevan untuk mewakili peradaban masyarakat pada masa itu. Pada abad

ke-19 manusia mulai melihat sejarah sebagai titik orientasi dan keterpusatan dari seni dan

ilmu pengetahuan. Abad pertengahan dinilai dapat memberikan citra religius dan nasionalis.

Seperti yang dijelaskan Coldstream dalam Medieval Architecture ”pada abad ke-18 atau lebih

tepatnya abad ke-19 manusia mulai melihat segala hal kuno lebih serius, maka muncul

ketertarikan pada arsitektur Medival[..] Gotik dijelaskan sebagai struktur dari sistem, sebagai

cara mengolah tempat, dan sebagai ekspresi dari sebuah kekuasaan monarki, nasionalitas, dan

peradaban.”(Coldstream, 2002:27).

Salah satu ciri dari pengaruh Gotik pada Rijksmuseum adalah langit-langit yang

berbentuk kubah silang seperti rusuk. Vertikalitas juga mendominasi keseluruhan bangunan

sehingga cahaya dapat masuk dari bukaan-bukaan jendela yang besar. Rancangan Cuypers

dipengaruhi oleh gaya Gotik dengan menitikberatkan pada prinsip konstruksinya. Namun,

langit-langit pada Rijksmuseum tidak setinggi bangunan Gotik.

Gambar I. Ruangan tengah Rijksmuseum dengan bukaan-bukaan jendela yang tinggi dan lebar.

Sumber: http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info

17

www.bma.arch.unige.it/.../campa-maria%20rita_paper-revised-2_layouted.pdf, diakses : 17 Juli 2013, 18: 45.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 13: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

9

Gambar 2. Langit-langit Rijksmuseum bagian tengah gedung dengan kubah silang seperti rusuk.

Sumber: http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info

Ciri Gotik lainnya yang ada pada Rijksmuseum adalah menara yang merupakan

komponen dari gaya Gotik. Menara merupakan komponen tua dari gereja-gereja bergaya

Gotik. Awalnya menara ada untuk menyimpan lonceng. Dalam upacara keagamaan umat

Kristiani, saat jam belum ditemukan penanda waktu adalah bunyi lonceng. Tetapi pada

peradaban yang lebih maju menara merupakan simbol otoritas agama dan perlindungan.

(Coldstream, 2002: 118-120). .

Gambar 3. Dua menara di bagian depan Rijksmuseum sumber:

http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info

Gambar 4. Detail pada bagian tengah menara Rijksmuseum, terdapat jam dan lonceng. Sumber:

http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 14: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

10

Elemen lain yang menjadi ciri adalah kaca patri yang biasanya menggambarkan peristiwa atau

pesan simbolik. Pada gereja bergaya Gotik terdapat fragmen dari injil dibuat dalam bentuk

kaca patri. Lewat fragmen yang terpatri di kaca umat Kristiani dapat menangkap pesan injil.18

Gambar 5 dan 6. Figur seniman salah satunya Rembrandt19

dalam salah satu kaca patri pada

Rijksmuseum di bagian dalam ruangan.

Sumber : http://www.fotosearch.de/bilder-fotos/rijksmuseum.html

Material Gotik berasal dari negara – negara di Eropa seperti kapur dari Perancis dan Inggris,

marmer dari Italia, batu bata dari Jerman dan Skandinavia yang bangunan gaya gotiknya

dinamakan Brick Gothic. Material Brick Gothic ini banyak digunakan dalam konstruksi

Rijksmuseum berupa bata merah (Montijn, 2007:109). Namun, Cuypers juga berinovasi

dengan menggunakan variasi batu alam warna lain dan mulai mengenal prinsip penggunaan

beton seperti Violle-Le-Duc.

Gambar 5. Bagian atas tengah Rijksmuseum, terlihat dominasi material bata merah Brick Gothic

dipadupadankan dengan jenis batu alam lain dan keramik.

Sumber : http://www.fotosearch.de/bilder-fotos/rijksmuseum.html

Seperti bangunan Gotik pada umumnya yang banyak menggunakan kaca patri, kaca patri

berfungsi sebagai untuk mengurangi intensitas cahaya matahari yang masuk kedalam ruangan

18

Journal.unnes.ac.id nju inde .php imajinasi ... 0 , diakses : 17 Juli 2013, 19:00. 19

Rembrandt Van Rijn adalah pelukis terkenal di Belanda pada abad ke-17.

http://www.britannica.com/EBchecked/topic/497584/Rembrandt-van-Rijn, diakses 17 Juli 2013, 19:00

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 15: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

11

gereja. Sama seperti fungsi kaca patri pada gereja Gotik, pada sebuah museum biasanya

untuk meminimalisir banyaknya cahaya yang datang dari luar. Di beberapa .titik ruangan

untuk menyimpan benda seni harus diatur intensitas cahayanya, tidak bisa terlalu terang

ataupun terlalu gelap.

Ornamen kaca patri pada Rijksmuseum berbeda. Figur yang dimunculkan bukan figur santo-

santo seperti pada gereja Katholik melainkan figur seniman-seminan termasyur abad

pertengahan dan abad keemasan. Figur-figur historis tersebut erat kaitannya dengan idealisasi

masa lampau saat ilmu pengetahuan dan seni di Belanda mencapai puncak kejayaannya

(Montijn, 2007:80). Fungsinya untuk memberi citra bahwa Rijksmuseum seperti namanya

kaya akan koleksi nasional.

Gambar 5 dan 6. Figur seniman salah satunya Rembrandt dalam salah satu kaca patri pada

Rijksmuseum di bagian dalam ruangan.

Sumber : http://anno1900.nl/category/architectuur/

Sebagian jendela pada Rijksmuseum juga masih terpengaruh gaya Gotik, yaitu menggunakan

tralis tetapi dengan bentuk yang lebih sederhana karena masuknya prinsip simetris. Tralis

yang sederhana dimaksudkan untuk menjaga bangunan agar tetap pada prinsip efisiensi.

Efisiensi diperlukan karena arsitek abad ke-19 sudah mulai memperhitungkan material

bangunan mana saja yang layak digunakan dan mana yang tidak. Ornamen yang berlebihan

pada tralis dapat mengganggu kesimetrisan bangunan.

Gambar 7. Tralis pada Rijksmuseum berbentuk geometrik.

Sumber:http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 16: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

12

Terakhir yang membuat Rijksmuseum bergaya Gotik karena adanya keramik bergambar

bertemakan Kristiani seperti pada kathedral.

Gambar 8. Keramik Bergambar berjudul ‘Laat Romeinsche Beschaving’ (Peradaban Akhir Romawi) di

bagian depan gedung Rijksmuseum yang diambil Cuypers dari basilik van Sint Servaas di Maasricht.

Sumber : http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info

Gambar 9. ‘Beleving and Bechaving van Kunst’ (Kehidupan dan Peradaban Seni ) terdapat pada bagian

depan Rijksmuseum diambil dari PietersKerk di Utrecht, menceritakan tentang pemakaman Bishop

Bernulphus. Sumber : http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info

Gambar-gambar keramik bertemakan Kristiani pada Rijksmuseum barangkali mewakilkan

spirit kejiwaan dari arsitektur Gotik dengan menghadirkan „‟cahaya ke-ilahian dalam ruang

arsitektur”.20

Disamping menggunakan gaya Gotik, Cuypers juga menggabungkannya dengan gaya

Renaissance. Hal itu bukan karena ia kehabisan ide sehingga harus menggunakan dua gaya

sekaligus, tetapi ia menyesuaikan dengan tuntutan dan fungsi bangunan museum. Seperti

dijelaskan dalam buku Architecture and Phylosophys (1992) mengenai indikasi pertambahan

kompleksitas oleh para arsitek generasi akhir (Kassen, 1992:4). Cuypers tidak hanya

20

http://file.upi.edu/Direktori/fptk/jur.pend.teknik arsitektur/19600205198703ir._

irawansurasetja/hand_out/teoriteori_arsitektur_dunia_barat.pdf , diakses : 11 Juli 2013, 17:15.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 17: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

13

menitikberatkan karyanya dari sisi venustas21

atau estetika, dengan menambahkan gaya

Renaissance pada rancangan Rijksmuseum maka bentuk bangunannya terlihat simetris dan

dinamis yang disesuaikan dengan intensifikasi ruang.

Jika dilihat dalam perkembangan arsitektur, Renaissance muncul setelah Gotik melalui abad

pertengahan (Medival) yang biasa disebut abad kegelapan. Pada abad ini arsitektur berhenti

dan hanya mengolah elemen-elemen detail yang sifatnya dekoratif.22

Faktor ini yang

memengaruhi konsep pemikiran baru dalam dunia arsitektur berupa kelahiran kembali gaya

klasik namun mengedepankan proporsi matematis.

Penerapan konsep simetris ditemukan pada Rijksmuseum terlihat pada denah berikut ini

Gambar 10. Denah Rijksmuseum. Sumber : http://www.fotosearch.de/bilder-fotos/rijksmuseum.html

Dari denah di atas, tampak Rijksmuseum merupakan bangunan yang simetris dilihat dari dua

sisi dengan pusat yang dikelilingi tiga sayap bangunan. Kita dapat melihat teori Aristoteles

(384-322 SM) mengenai teori ruang sebagai tempat dan terbatasnya kosmos, mengacu pada

konsep geometri ruang yang menyatakan bahwa panjang, lebar, dan ketebalan membentuk

wujud keteraturan geometris seperti grid dua ataupun tiga dimensi. Menurut Montijn dalam

Pierre Cuypers, 1827-1921: Schoonheid Als Hartstocht (2007) “Cuypers adalah arsitek yang

sangat mengedepankan rasionalitas, Cuypers berpendapat bahwa semua hal ada hitungannya

baik lebar ataupun panjang.”

21

Venustas adalah istilah yang digunakan Virtuvius untuk prinsip keindahan, Virtuvius seorang arsitek dan

insinyur bangsa Romawi diabad I yang mencetuskan prinsip dasar arsitektur : utilitas (fungsi), fermistas

(kekuatan/konstruksi) dan venustas (keindahan). http://file.upi.edu/Direktori/fptk/jur.pend.teknik

arsitektur/19600205198703ir._ irawansurasetja/hand_out/teoriteori_arsitektur_dunia_barat.pdf , diakses : 11 Juli

2013, 17:15.

22

http://file.upi.edu/Direktori/fptk/jur.pend.teknik arsitektur/19600205198703ir._

irawansurasetja/hand_out/teoriteori_arsitektur_dunia_barat.pdf , diakses : 11 Juli 2013, 17:15.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 18: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

14

Renaissance juga tidak hanya mengembangkan dimensi ruang tapi juga pada fasade,

mengacu pada falsafah yang dibuat Plato (427-347 SM) bahwa keindahan alami muncul

melalui garis dan lingkaran.23

Berikut ini deretan kolom silindris besar dipadukan dengan

bujur sangkar pada fasade Rijksmuseum berciri Renaissance sesuai dengan prinsip aturan

statik. Kolom-kolom pada fasade bagunan juga dibuat tipis untuk menopang berat bagunan

(Montijn, 2007:115).

Gambar 11. Fasade depan Rijksmuseum, adanya penerapan busur yang bertemu garis horisontal pada

bidang datar. Sumber : http://www.fotosearch.de/bilder-fotos/rijksmuseum.html

Saat Renaissance berkembang di Eropa, pengaruh Gotik masih kental seperti di Belanda,

Prancis, Inggris dengan proporsi jendela tetap mempertahankan gaya Gotik namun tanpa

lengkungan di atasnya (Boediono, 1997:18). Pada bagian depan dan tengah Rijksmuseum

terdapat jendela-jendela tinggi dan sempit tanpa lengkungan yang diletakan pada fasade

horizontal Renaissance. Ini merupakan bentuk kombinasi baru dari Renaissance.

Gambar 12. Jendela bagian tengah Rijksmuseum. Sumber : www.dezeen.com

Seperti yang kita ketahui dalam gaya Renaissance dihadirkan kembali kebudayaan

Yunani dan Romawi klasik. Menurut Coldstream dalam “dekorasi adalah elemen yang

23

http://file.upi.edu/Direktori/fptk/jur.pend.teknik arsitektur/19600205198703ir._

irawansurasetja/hand_out/teoriteori_arsitektur_dunia_barat.pdf , diakses : 11 Juli 2013, 17:15.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 19: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

15

digunakan pada gedung, fungsinya mengandung makna atau simbol” (Coldstream, 2002: 0).

Gaya Renaissance juga tidak lepas dari elemen dekoratif, elemen tersebut umumnya berupa

ukiran, relief serta lukisan. Tema elemen dekoratif tersebut bisanya melambangkan karakter

atau interpretasi alam seperti sosok manusia dan flora-fauna.

Pada bangunan Renaissance, pahatan berfungsi sebagai simbol, biasanya berupa patung dewa-

dewi Yunani.

Gambar 14. Ukiran dewa Atlas yang menopang sisi jendela berbentuk kuil Yunani dengan pilaster Ionic.

Ukiran ini berada di bagian atas pintu sebelah kiri.

Sumber: http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info

Gambar 15. Patung Victoria diatas atap Rijksmuseum, dalam mitologi Yunani kuno dikenal sebagai dewi

kemenangan. Patung ini simbol dari perayaan kemerdekaan Belanda atas Prancis.

Sumber : http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info

Kapitel bergaya korontia dan dengan ornamen daun encahantus juga dapat ditemukan pada

Rijksmuseum.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 20: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

16

Gambar 16. Kapitel (bagian atas dari pilaster) bergaya korontia dengan ornamen daun encantus.

Sumber: http://commons.wikimedia.org/wiki/Category:RCE_suggested:_Rijksmuseum

Selain itu, Cuyper menambahkan sejumlah pahatan lain selain dewa-dewi Yunani. Fungsinya

sebagai manifestasi dari sosio-kultural perkembangan seni di Belanda seperti yang ada pada

bagian jendela sisi sebelah kiri di depan Rijksmuseum

jendela nomer 1 jendela nomer 2

Gambar 14. Pahatan Jacob van Campen

24 dan Artus Quelinus de Oude pada jendela 1-2 sisi sebelah kiri

Rijksmuseum.

Sumber : http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info

7 8

Gambar 15. Pahatan Pieter Post dan Johannes Lutma de Oudere25

. Pada sisi jendela nomer 7-8 sebelah

kiri Rijksmuseum.

Sumber : http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info

24

Jacob van Campen (1596-1657) dan Artus Quelinnus de Oude (1609-1668), keduanya arsitek kenamaan

Belanda di abad keemasan. Jacob van Campen terkenal sebagai arsitek beraliran Hollandse Klasisisme yang

membangun Palace op de Dam. Artus Quelinnus yang mendekorasi „het Nieuwe stadhuis op de Dam.

http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info, diakses 15 Juli 2013, 13:00. 25

Pieter Post (1608-1669) dan Johannes Lutma (1584-1669) juga arsitek kenamaan Belanda. Pieter Post asisten

dari Jacob van Campen saat mendesain Mauritshuis. http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info, diakses 15

Juli 2013, 13:00.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 21: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

17

Kesimpulan

Romantik adalah sebuah periodesasi peralihan dari arsitektur klasik (Gotik, Rococo,

Barok, klasik) menuju arsitektur pasca Renaissance yang memadukan dua gaya atau lebih.

Adanya Eklektisme yang berkembang pada periode Romantik menjembatani pembaharuan di

bidang arsitektur hingga seperti sekarang. Perubahan signifikan ini disebabkan revolusi

industri, percampuran gaya yang terjadi karena adanya perubahan kebudayaan dan pola pikir

manusia yang lebih mengedepankan fungsionalisme. Keindahan arsitektur adalah adaptasi

dari bentuk kepada fungsi. Pada Rijksmuseum rancangan Cuypers dapat terlihat harmonisasi

antara gaya dan fungsi dengan menggabungkan dua gaya yaitu Gotik dan Renaissance. Gaya

Gotik yang mewakili abad pertengahan sesuai dengan semangat Romantik yang berpusat pada

idealisasi masa lalu. Kebangkitan kembali gaya Gotik pada abad ke-19 juga cukup memberi

pengaruh pada rancangan Cuypers. Cupers menyederhanakan detail-detail yang rumit dari

gaya Gotik, menggabungkannya dengan Renaissance agar tidak lepas dari prinsip efesiensi.

Detail yang rumit menghabiskan biaya, bahan, dan waktu yang tidak sedikit. Walaupun dibuat

dengan bentuk lebih minimalis, Cuypers tidak ingin mengesampingkan unsur keindahan dari

bangunan Rijksmuseum. Setiap ornamen pada Rijksmuseum mengandung makna dan simbol

tersendiri seperti yang terlihat pada dinding-dinding Rijksmuseum terdapat banyak tokoh

seminan ataupun arsitek yang terkenal dalam sejarah masyarakat Belanda. Rijksmuseum tidak

hanya sebuah bangunan yang fungsinya untuk menyimpan karya seni bernilai tinggi tetapi

juga kaya akan sejarah yang dapat dipelajari dari bangunannya.

Daftar Pustaka

Buku :

Coldstream, Nicola.(2008) History of Art Medieval Architectural. Oxford: Oxford University

Press.

Boediono, Endang. (1997). Sejarah Arsitektur 2. Yogyakarya : Kanisius.

Kassen, Winand (1992). Architecture and Phyposophy. Cebu City Philipines: Calvano

Printers.

Montijn, Ileen (2007). Pierre Cuypers, 1827-1921: Schoonheid als Hartstocht. Roermond :

Stedelijk Museum Roermond.

Moeliono, M, Anton (ed) (1990). Kamus Besar Bahasa Indonesia, Cetakan III. Jakarta : Balai

Pustaka.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013

Page 22: Aliran romantik , Indriyani Astuti, FIB UI, 2013lib.ui.ac.id/file?file=digital/20352175-MK-Indriyani Astuti.pdfJean-Nicolas-Louis . Durand (176. 0-1834) membangun sebuah . gedung dengan

18

Yaarwood, Doren. (1991). The Architcture of Europe The Nineteenth and Twentieth Century.

Chicago: Ivan R.Dee Publisher.

Situs :

Agnes, Agnes Gwetvai (2007). Format PDF. Architecture of The Nineteenth Century and The

Turn of The Century, http://www.eptort.bme.hu/doc/egyeb/bekacomb.pdf, diakses 11

Juli, 18:00.

Surasetja, Irawan. (1999). Format PDF. Teori-Teori Arsitektur Dunia Barat.,

,http://file.upi.edu/Direktori/fptk/jur.pend.teknikarsitektur/19600205198703ir._irawansurasetj

a/hand_out/teoriteori_arsitektur_dunia_barat.pdf , diakses : 11 Juli 2013, 17:15.

Kromhout, Bas (2000, Oktober) http://www.historischnieuwsblad.nl, diakses: 15 Juli 2103,

10.00.

Robert, Hooze. Guido, Bral. & Ann, Buelens (2010), http://www.tento.be/okv-

artikel/eclecticisme-stijlpluralisme-de-kunst.nl, diakses: 17 Juli 2013, 11:45.

Raziq, Hasan. Format PDF. Arsitektur Modern Eklektik dan Neo Klasik, Bagian 2., sumber :

raziq_hasan.staff.gunadarma.ac.id/.../BAGIAN+2.pdf , diakses pada : 13 Juli 2013,

22:00.

https://www.rijksmuseum.nl, diakses: 11 Juli 2013, 13:24.

http://www.kunststof.nl, diakses: 11 Juli 2013, 15:00.

https://www.rijksmuseum.nl, diakses: 11 Juli 2013, 19:00.

http://www.skyscrapercity.com, diakses: 15 Juli 2013, 12:00.

http://kalden.home.xs4all.nl/verm/tour-k-amsterdam-rijksmuseumeng.html, diakses: 15 Juli

2013, 12:31.

http://www.amsterdamsegrachtenhuizen.info, diakses: 15 Juli 2013, 13:00.

http://www.architectuurgidsdelft.nl, diakses : 17 Juli 2013, 11:00.

https://www.rijksmuseum.nl/en/organisation/history-of-the-rijksmuseum, diakses pada 17 Juli

2013, 18:00.

Maria R, Campa (2009). E.E.Viollet-Le-Duc : Inovation and Tradition in Architecture :

Language of Form and Sturcture in the Conception of Polyhedral Vaults. Sumber :

www.bma.arch.unige.it/.../campa-maria%20rita_paper-revised-2_layouted.pdf, diakses :

17 Juli 2013, 18: 45.

https://www.journal.unnes.ac.id/nju/index.php/imajinasi/.../1530, diakses 17 Juli 2013, 19:00.

Aliran romantik ..., Indriyani Astuti, FIB UI, 2013