modul bahasa indonesia tentang cerpen diri sendiri

Upload: reka-geofanni

Post on 06-Feb-2018

385 views

Category:

Documents


13 download

TRANSCRIPT

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    1/18

    MODUL B H S INDONESI

    B B V

    KEPEDULIAN TERHADAP SESAMA

    I. STANDAR KOMPETENSI (SK)Menulis16. Mengungkapkan pengalaman diri sendiri dan orang lain

    kedalam cerpen.

    II. KOMPETENSI DASAR (KD)16.1 Menulis karangan berdasarkan kehidupan diri sendiri

    dalam cerpen (pelaku,peristiwa, latar).

    Perhatikanlah mereka

    yang membutuhkan

    bantuanmu

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    2/18

    III.MATERI

    CERPEN BERDASARKAN KEHIDUPAN DIRI SENDIRI

    Pengertian cerpen

    Unsur intinsik cerpen

    Unsur ekstrinsik cerpen

    Contoh-contoh penggalan cerpen yang memuat unsur intrinsik

    Contoh-contoh penggalan cerpen yang memuat unsur ekstrinsik

    Pengertian cerpen berdasarkan kehidupan diri sendiri

    Ciri-ciri cerpen berdasarkan kehidupan diri sendiri

    Contoh-contoh cerpen berdasarkan kehidupan diri sendiri

    Pengertian cerpen :

    Cerpen adalah karangan pendek berupa prosa yang dapat habis dibaca sekali

    duduk.

    Cerpen merupakan genre karya prosa. Prosa dalam kesusastraan juga disebut

    fiksi, teks naratif, atau wacana naratif. Istilah fiksi dalam pengertian ini disebut

    sebagai cerita rekaan/khayalan meskipun cerita itu diangkat dari kisah nyata.

    Saat ini salah satu jenis karya sastra yang cukup diminati kalangan remaja

    adalah cerpen. Dengan ceritanya yang pendek dan tidak terlalu kompleks,cerpen

    cocok dijadikan bacaan di waktu senggang. Berawal dari kegemaran membaca ,

    banyak pembaca yang kemudian tertarik untuk mencoba mengarang cerpen

    sendiri.

    Menulis cerpen ternyata tidak sesulit yang dibayangkan. Siapapun yang mampu

    menyusun kalimat dengan baik , punya pengalaman hidup, dan mampu

    berimajinasi akan mampu mengarang cerpen.Yang penting ,berani mencoba,tekun

    berlatih, dan tidak lekas putus.

    Cerpen merupakan cerita yang bersifat khayalan dan kebenarannya hanya

    sebatas dalam imajinasi pengarang.Namun,biasanya,cerpen adalah refleksi

    kehidupan masyarakat.Cerita yang diangkat merupakan apa yang terjadi dalam

    kehidupan masyarakat sehari-hari.Dalam cerpen,terdapat unsure

    tema,tokoh,latar,sudut pandang pengarang,dan dialog.

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    3/18

    Cerpen dibangun atas unsur intrinsik dan unsur ekstrinsik.

    A.Unsur Intrinsik cerpen

    1. Tema: sesuatu yang menjadi pokok pembicaraan dalam cerita,

    misalnya : cinta, kasih sayang, persahabatan, romantika, keluarga,

    sosial, masalah misteri.

    2. Alur/plot

    : rangkaian peristiwa atau kejadian yang saling berhubungan

    untuk menjalin sebuah cerita.

    Alur sebuah cerita umumnya terdiri atas bagian awal, tengah, dan akhir.

    Tahap awal berisi bagian konflik dan klimaks. Sedangkan bagian akhir cerita

    berisikan penyelesaian atau ending.

    Alur disajikan dengan tiga cara tiga cara, yaitu :

    - Alur maju/ progresif: dimulai dari awal, tengah, dan akhir

    - Alur mundur/flahback: dimulai dari akhir kemudian baru awal cerita

    - Alur campuran: dimulai dari akhir cerita, awal, tengah kemudian kembali

    ke akhir cerita lagi.

    3. Penokohan

    a. Berdasarkan sifatnya, penokohan terbagi atas :

    -Protagonis, tokoh yuang berwatak baik

    - Antagonis, tokoh yang berwatak jahat

    - Tritagonis, tokoh yang membantu, melerai kedua tokoh di atas.

    b. Berdasarkan fungsinya/peran, penokohan terbagi atas :

    - Tokoh utama: tokoh yang menjadi pusat cerita

    - Tokoh pembantu: tokoh yang mendukung jalannya cerita

    - Tokoh figuran: tokoh yang fungsinya hanya sebagai pelengkap

    Penggambaran tokoh

    Disampaikan secara langsung/tidak langsung

    - Penggambaran langsung (analitik).

    Misalnya :

    Dikampung itu Pak Dirwan dikenal sebagai seseorang yang ramah,

    sopan, dan dermawan.

    - Penggambaran tidak langsung (dramatik).

    Penggambaran secara dramatik bisa digambarkan melalui :

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    4/18

    a. Dialog tokoh

    Misalnya : Ech Rifky! Yuda mana?? Koq gak diajak??, ucap Wulan

    b. Tanggapan tokoh lain

    Misalnya : watak tokoh A dibicarakan oleh tokoh B dan C.

    c. Jalan pikiran tokoh

    d. Penggambaran fisik dan sifat tokoh

    Misalnya :

    Tanpa bertanya terlebih dahulu Beni langsung menyantap

    habis makanan di meja itu.

    4. Setting/latar

    Yaitu keterangan mengenai waktu, ruang/tempat, dan suasana peristiwa.

    Latar yang baik dapat mendukung pelaksanaan tema dan amanat.

    Oleh karena itu, semakin baik pengetahuan seorang pengarang akan hal

    yang diceritakan. Pengetahuan ini dapat diperoleh dengan cara langsung

    mengobservasi tempat, waktu, situasi, atau adat budaya yang diceritakan

    dalam bercerita.

    5. Sudut pandang/poin of view

    Yaitu cara pengarang mengisahkan dirinya dalam cerita.

    Ada dua macam sudut pandang, yaitu :

    1) Sudut pandang orang 1 (pertama)

    Pengarang menempatkan dirinya sebagai pelaku cerita. Kata ganti yang

    digunakan adalah aku, saya, dan kami. Biasanya juga disebut sudut

    pandang acuan.

    Sudut pandang orang pertama ini terbagi atas tiga :

    a. Orang pertama pelaku utama

    b. Orang pertama sebagai pengamat langsung

    c. Orang pertama sebagai pengamat tidak lansung

    2) Sudut pandang orang ke 3 (ketiga)

    Pengarang menempatkan dirinya diluar cerita. Kata ganti yang

    digunakan adalah ia, dia, mereka, atau nama orang. Sudut

    pandang ini terdiri atas dua :

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    5/18

    a. Orang ketiga serba tahu, maksudnya pengarang menceritakan lebih

    dari satu tokoh

    b. Orang ketiga terfokus atau terarah, artinya pengarang hanya

    menceritakan satu orang tokoh dalam cerita.

    6. Bahasa diksi dan gaya bahasa)

    - Bahasa merupakan unsur pendukung keindahan sebuah cerpen.

    - Diksi pilihan kata pengarang untuk menyajikan berita.

    - Sedangkan gaya bahasa atau majas yaitu kata-kata ungkapan khusus

    yang dipakai pengarang untuk mengungkapkan maksud sekaligus

    menyajikan keindahan.

    7. Amanat

    Yaitu pesan yang disampaikan pengarang yang disampaikan pengarang

    melalui karya atau ceritanya. Amanat suatu cerpen sangat penting.

    Tambahan pengetahuan, pendidikan, sesuatu yang bermakna dalam hidup

    dapat memberikan hiburan sekaligus kepuasan batin dan kekayaan batin

    bagi pembaca.

    B. Unsur Ekstrinsik

    1) Situasi dan Keadaan Zaman

    Keadaan atau situasi, tempat dan waktu sangat mempengaruhi suatu

    karya sastra. Akhir-akhir di negara kita secara beruntun terjadi bencana

    alam. Hal ini menggugah penulis untuk berkarya dengan mengangkat

    masalah tersebut.

    2) Latar Belakang Pengarang

    Latar belakang sangat mempengaruhi hasil karya sastra. Asal daerah,

    jenis kelamin, usia, agama, pendidikan dan profesi merupakan hal-hal

    yang tampak dalam kalangannya.

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    6/18

    Contoh-contoh penggalan cerpen yang memuat unsur intrinsik :

    SAHABATKU CINTAKU

    Oleh: Dellia Riestavaldi

    Kamu, orang yang membuatku nyaman, dan bahagia. Selalu menjagaku tanpa lelah. Tetapi rasa ini

    sungguh menyiksaku, menunggu kepastian tanpa balasan. Dia sahabatku, tapi dia juga nafasku, dia

    Dicky Aprilio. Sejak pertama aku kenal dia, tatapannya itu masih teringat jelas di memoriku, dia

    selalu menjagaku kapanpun senyumannya membuatku tenang dan damai dan dimanapun, setiap

    aku down dia selalu memegang erat tanganku dan membuatku bangkit lagi.

    Mungkin aku terlalu egois terlalu berharap untuk memilikinya, tapi aku tak bisa selalu berpura-pura

    untuk tidak mencintainya. Tapi disisi lain kalau emang kita jadian aku TAKUT, aku sangat takut

    kehilangan dia, aku gamau dia hilang dari mata dan hatiku. Tapi di sisi lain juga aku pengen banget

    milikkin dia, supaya semua orang tau dia milik aku bukan milik orang lain.

    Aku selalu menahan rasa sakit ini ketika teman-temanku menanyakan kedekatan ku dengan dicky

    selama ini, aku sakit ketika aku harus bilang bukan, dia hanya temanku. Dan merekapun

    menjawab padahal udah cocok banget, jadian aja. Aku hanya membalas dengan senyuman. Tapi

    perlahan masalah itu sudah menjadi hal yang biasa untukku. Karna Dicky mengajarkanku untuk

    bertindak dan bersikap yang dewasa. Aku ga berani bilang Dicky adalah segalanya buat aku, karna

    aku takut segalanya aku hilang.

    Aku berusaha menjadi wanita yang dewasa yang ingin selalu berfikiran positif, jadi aku kadang

    berpikir kalau hubungan aku sama Dicky sekarang aku takut jika kita pacaran lalu putus dan

    gakjauh lebih bahagia bisa deket lagi, mending betemen kaya sekarang dan dia gak akan ninggalin

    aku, kecuali dia mempunyai cintanya yang baru.

    D-I-C-K-Y seseorang yang paling berharga buat aku sekarang, andaikan aku mampu berkata di

    depannya bahwa aku sayang dia dan gamau kehilangan dia mungkin aku akan jauh lebih tenang, tapi

    beberapa kali aku mencoba untuk mengatakannya malah yang ada hanya gemetaran yang ku rasa,

    mungkin belum saatnya aku berkata seperti itu.

    Tawa dan candanya adalah warna di hidupku, aku tak ingin semuanya berlalu begitu cepat. Dicky

    juga adalah salah satu alesan yang membuatku betah di masa SMA yang dulu yang aku anggap biasa

    aja. Aku sekarang masih duduk manis di sampingnya menjadi teman biasa, entah akankah posisi itu

    berubah, akupun tak tahu

    *****

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    7/18

    Contoh-contoh penggalan cerpen yang memuat unsur ekstrinsik :

    DIA BERUBAH

    Aku mempunyai seorang teman di kelasku yang baru. Pertama-tama dia yang mulai mendekatiku.

    Aku sangat senang mempunyai seorang teman baru. Dia sangat pintar. Selain itu, dia juga lucu dan

    enak diajak bicara. Sejak saat itu dia selalu ber sama-sama denganku ke mana saja, bagaikan sampul

    lengket dengan prangko.

    Hari demi hari kujalani kehidupanku di kelas dengan sangat bahagia bersama temanku itu. Tetapi

    hari berganti hari, penderitaanku yang me nyakitkan hati akan di mulai.

    Setelah lama bersama dengan dia, aku menyadari nya kalau dia ter golong anak yang egois. Dia telah

    berubah. Dia benar-benar berubah. Dulu dia baik, tetapi sekarang dia mulai terlihat sifat buruknya.

    Memang kuakui kalau dia lebih pintar daripada aku dan aku bukan tandingannya dalam belajar.

    Suatu ketika, guruku sedang menerang kan pelajaran. Temanku itu tidak mengerti pelajaran yang

    diikutinya dan aku pun tidak mema hami nya. Dia bertanya padaku dan aku men jawab tidak tahu

    jawabannya karena memang aku tidak tahu. Akan tetapi, betapa ter kejutnya diriku karena begitu

    aku menjawab tidak tahu, kata-kata pedas mulai menyakiti diriku ini. Aku dicaci maki. Aku sudah

    tidak tahan akan sikapnya.

    Ia selalu mengatakan kalau aku ini tidak bisa apa-apa. Dengan keberanian ku, aku berbicara jujur dan

    terbuka dengan dia. Aku juga bilang kalau aku tidak suka dengan kata-katanya yang menyakitkan

    dan sifatnya itu. Aku katakan kalau dia tidak berubah, dia tidak akan mempunyai banyak teman.

    Namun, dia malah marah dan meng ejek aku dan temanku yang lain.

    Besoknya, dia tidak masuk sekolah. Betapa berbahagianya aku ini karena dia tidak masuk sekolah.

    Hari demi hari telah terlewati, tidak terasa sudah tiga minggu dia tidak masuk ke sekolah. Aku mulai

    khawatir juga. Walau pun aku sedang marah padanya, tetapi aku juga perlu mendoakan nya agar dia

    tidak tertimpa apa-apa.

    Besoknya, aku mendengar kabar kalau dia sudah pindah sekolah. Aku pun terkejut. Ketika pulang

    sekolah, aku menerima surat dan satu paket bingkisan. Ternyata peng irimnya adalah temanku itu.

    Kemudian, aku membaca surat nya. Isi suratnya, dia minta maaf atas per lakuan nya itu. Aku

    bersyukur kepada Tuhan karena dia telah berubah dari perbuatannya itu. Aku pun me maafkan

    meskipun sampai saat ini aku belum bertemu dia lagi. Aku berharap suatu hari nanti kita akan

    menjalin persahabatan lagi.

    *****

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    8/18

    Pengertian cerpen berdasarkan kehidupan diri sendiri

    Cerpen pengalaman pribadi merupakan cerita pendek yang ditulis sendiri dan bersumber dari

    pengalaman pribadi.

    Sekilas tentang Cerpen Pengalaman Pribadi

    Berbicara tentang cerpen, berarti kita harus siap berhadapan dengan dunia baru, dunia

    imajinasi. Karena bagaimanapun, cerpen tidak bisa dipisahkan dengan yang namanya imajinasi.

    Cerpen identik dengan tulisan fiksi yang berisi cerita hasil imajinasi penulisnya. Mereka yang menulis

    cerpen bebas menceritakan apapun yang ada di alam pikirannya.

    Namun, meskipun termasuk ke dalam sebuah karya fiksi, ternyata ada juga cerpen yang bersumber

    dari pengalaman pribadi penulisnya. Cerpen pengalaman pribadi ini biasanya menceritakan

    pengalaman yang pernah dialami penulis, namun tentunya tidak diperlihatkan secara gamblang. Ya,

    meski sedang menceritakan kisahnya, namun penulis biasanya selalu memunculkan tokoh yang

    seakan-akan bukan dirinya.

    Secara teori, membuat cerpen pengalaman pribadi merupakan proses menulis cerpen yang

    paling mudah. Penulis tidak perlu terlalu banyak mengawang-awang dan berimajinasi tinggi ketika

    hendak membuat cerpen jenis ini. Karena yang menjadi sumber cerpen ini adalah pengalaman

    pribadinya, penulis hanya tinggal mengingat setiap momen yang pernah dilaluinya, lalu

    menuangkannya ke dalam sebuah tulisan.

    Ciri-ciri cerpen berdasarkan kehidupann diri sendiri :

    Biasanya menggunakan sudut pandang orang pertama tunggal (aku)

    Ceritanya memfokuskan pada satu kejadian tunggal, seperti salah satu kisah dan kejadian

    penting yang pernah dialami.

    Tokoh yang terdapat dalam cerpen pengalaman pribadi ini biasanya hanya sedikit, hanya

    sekitar satu sampai empat orang yang bertujuan agar ceritanya hanya terfokus pada pelaku

    utamanya saja.

    Dalam cerpen pengalaman pribadi paragraf pertama biasanya dijadikan kunci utama cerita.

    Tahap-tahap penulisan cerpen :

    1. Menentukan tema cerpen.

    Tema merupakan permasalahan dasar yang menjadi pusat perhatian dan akan diuraikan

    agar menjadi jelas.Tema sangat berkait dengan amanat/pesan/tujuan yang hendak

    disampaikan kepadadiri pembaca.Tema dapat diperoleh dari proses menggali pengalaman-

    pengalaman yang mengendap atau refleksi peristiwa yang baru dialaminya.

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    9/18

    2. Mengupulkan data-data,keterangan,informasi,dokumen yang terkait dengan

    peristiwa/pengalaman yang menjadi sumber inspirasi cerita.

    3.Menentukan garis besar alur atau plot cerita.

    Secara bersamaan dengan tahap

    ini,menciptakan tokoh dan menentukan latar cerita.

    4.Menetapkan titik pusat kisahan

    atau sudut pandangan pengarang.

    5.Memeriksa ejaan

    ,diksi,dan unsure-unsur kebahasaan lain serta memperbaikinya jika

    terdapat kekeliruan.

    Hal-hal yang harus diperhatikan agar cerpen lebihmenarik yaitu:

    1. Memilih tema yang digemari pembaca (sesuai dengan konsumsi pembaca).2. Menyusun paragraf pertama semenarik mungkin.

    3. Menggali dan menghidupkan suasana.

    4. Menggunakan kalimat efektif.

    5. Menggerakkan tokoh atau pelaku.

    6. Mengatur alur sesuai suasana yang dikehendaki

    7. Menciptakan sentakan atau kejutan.

    Contoh-contoh cerpen berdasarkan pengalaman diri sendiri :

    Memancing dengan Teman Teman

    Angin berhembus kencang dan terdengar suara gelombang-gelombang air kecil disertai kicau-kicau

    burung. itulah yang aku rasakan setiap pergi memancing ke waduk wonogiri pada hari libur bersama

    temanku.

    Sesampainya kami dilokasi yang cukup nyaman untuk kami,setelah itu kami mempersiapkan

    alat-alat pancingnya.

    Gung,klamu menyiapkan umpan,dan alat-alat pancingnya bagianku.Ucapku untuk membagitugas kami.

    Baiklah.Balas Agung.

    Setelah semuanya beres,kami bergegas untuk mulai mencari ikan.

    Gung,ayo lomba banyak-banyakan mendapat ikan,siapa yang menang nanti akan membawa pulang

    ikannya.Ajakku.

    Baiklah,siapa takut.Balasnya.

    Dan cukup lama kami memancing, kedudukannya pun juga baru 1-1, karena kami belum profesianal.

    Lalu saetelah Agung bosan karena dia belum mendapat ikan lagi maka dia mengeluarkan

    jurusnya,yaitu asal-asalan.Gung,apa yang kamu lakukan ?Tanyaku.

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    10/18

    Ah,berisik! Diam dan lihatlah sang master beraksi! Balasnya.

    Lalu dia membuat sebuah gumpalan umpan ikan yang cukup besar,setelah selesai

    membuatnya segeralah dia melelparkannya dengan sekuat tenaga hingga mampu hampir mencapai

    tengah waduk.

    Sudah cukup lama dia menanti dan aku sudah mendapat satu lagi ikan. Setelah lama

    menunggu akhirnya ujung pancingnya bergerak, dan segera mungkun dia menariknya.

    Ah,berat sekali sepertinya ikan besar.Ujarnya.

    Lalu dia membiarkan dulu ikan itu berenang kesana-kesini karenamenunggu ikan itu

    menyerah dan takut jika senarnya putus. Tapi bukannya lelah, ikan itau malah berenang menuju

    senar-senar pancing milik bapak-bapak yang sedang memancing juga. Dan akhirnya,Byur.. Byur..

    Byur.. Suara pancing-pancing yang tercebur ke air, karena ikut terseret senar Agung yang ditarik

    ikan itu. Lalu ikan itu pun akhirnya juga terlepas.

    Agung pun kecewa dan minta maaf kepada bapak-bapak yang pancing-pancingnya sudah

    tercebur, dan setelah itu mengajakku pulang.

    KABAR SEORANG SAHABAT

    Hari ini, Minggu tepatnya tanggal 8 bulan Juli di tahun 2012 yang seharusnya merupakan hari indah

    buat aku berubah 360 derajat.

    Sore hari yang masih terik tak mampu mengusir rasa lemas tanpa daya mendengar keadaan

    SAHABAT aku yang begitu mempilukan tanpa ada seorangpun yang tahu keadan dia. memang benar,

    hanya aku saja yang tahu Luar Dalamnya sahabat ku ini. Keadaan dia yang semakin buruk tidak aku

    sadari siangnya ketika kita masih ngomong via telepon. dia berusaha menutupi rasa sakit yang

    dideritanya dengan tertawa lepas canda mencandai sehingga aku kurang begitu memperhatikankeadaan dia secara peka. sakit kronis yang dia rasa aku tahu sudah 2 minggu belakangan sering

    kambuh. namun di tetap menutupi semuanya dengan tetap bekerja dan beraktifitas seperti biasa.

    memang dia seorang yang tidak suka membebankan segala sesuatu kepada siapa pun. sakit yang

    diderita dia mau tanggung sendiri namun BAHAGIA yang dia dapat, mau dia bagi kepada orang lain.

    ini merupakan kisah nyata. keperibadian nyata dan tingkah laku dia. dia sudah divonis menderita

    penyakit KANKER sekitar 2 tahun yang lalu. tanpa ia sadari sedikit pun ketika kondisi badan sering

    sakit, dia mengansumsikan sebagai penyakit biasa saja. begitupun penyakit yang dia derita setelah

    dia tahu dan bisa menerima. dia bersikap biasa saja. bersikap tetap semangat, berjuang, bekrja dan

    yang paling aku kagumi tidak mau dikasihani dengan keadaannya.

    kehadiran seoarang pacar yang belakang mampu mengusir rasa sakit dan deritanya ternyata tidak

    sesuai harapan dia. menurut cerita dia, pacarnya memang sayang banget ma dia. namun mungkin

    karena sifat dia yang selalu meutupi segala seuatu membuat pacarnya sendiri tidak faham betul

    tentang sikap dan keadaan yang selama ini dia hadapi. maklumlah, mereka LDR (Long Distance

    Relationshif) atau pacaran jarak jauh lebih kerennya. apalagi dengan kondisi pacarnya yang kini

    sudah mulai kerja. jadi dia pun berpikir tidak mau membebani dan membuat segalanya menjadi

    lebih berat untuk pacarnya. ini lagi sifat yang aku kagumi sama dia.

    singkat cerita, hari minggu ini menjadi hari yang buruk buat dia. kondisi dia yang semakin parah

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    11/18

    berusaha ia tutupi dari pacar dan sahabatnya. sampai tiba-tiba ponsel ku berdering dikejutkan

    dengan kabar yang tidak sedap dari dia sendiri. dia baru saja pingsan dan baru sadar telah di rumah

    sakit. itulah mengapa hp aku tlp tidak diangkat. aku sangat terkejut sekali. dia mengabarkan bahwa

    kondisi dia semakin parah. tapi tetap saja menyuruh aku tidak usah khawatir. seandainya aku bisa

    menyebrangi lautan dan mendaki bukit hanya untuk bersama sahabat ku ini. aku akan

    melakukannya. tapi apa daya, aku jauhnya ribuan kilo dari ditempat dimana dia berada.

    hanya sekilas dia menggambarkan keadaan dia sekarang. tapi yang jelas penyakit dia sudah

    merambah ke organ vital yang lain. infeksi ginjal mungkin saja bisa terjadi. hal itu terlintas dalam

    ingatan ku begitu saja ketika dia sering mengeluh dibagian perut dan pinggang sebelah kanannya.

    kini menjalar ke pinggang sebelah kirinya katanya. sungguh hal yang tidak biasa, tidak lazim dan

    jarang aku dengar diderita seseorang namun masih bisa berkata tidak apa-apa dan jangan khawatir.

    aku hanya bisa berharap dia bisa menghabiskan waktu yang entah sampai kapan aku masih bisa

    bersama sahabtku ini berbagi cerita dengan perasaan "senang, nyaman, bahagia dan selalu banggaakan diriny". itulah pengharapan tulus yang ku kirim buat dia. seandainya bisa kukirim Malaikat

    Penjaga ku buat kamu wahai sahabat ku, aku akan mengirimnya buat kamu.

    semoga kondisi kamu besok lebih baik dan lebih sehat. itulah pengharapan dan doa tulus yang bisa

    kusampaikan dari jarak jauh.

    dari sahabat kamu

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    12/18

    I. Soal uji kompetensi

    A. Soal objektif

    1. Bacalah penggalan cerpen berikut dengan saksama!

    Pak, pohon pepaya di pekaranganku telah dirobohkan dengan tak semena-mena.

    Tidaklah sepatutnya hal itu kulaporkan?

    Itu benar, tapi jangan melebih-lebihkan. Ingat, yang harus diutamakan ialah

    kerukunan kampung. Soal kecil yang dibesar-besarkan bisa mengakibatkan kericuhan

    dalam kampung. Setiap soal mesti diselesaikan dengan sebaik-baiknya. Tidak boleh

    main seruduk. Masih ingatkah kau pada peristiwa Dullah dan Bidin tempo hari?

    Hanya karena soal dua kilo beras, seorang kehilangan nyawa dan yang lainmeringkuk di penjara.

    (Gerhana, Muhammad Ali)

    Nilai moral dalam penggalan cerpen di atas adalah

    a. Orang yang menebang pohon milik orang lain harus dilaporkan kepada lurah.

    b. Orang yang menebang pohon milik orang lain dapat dimasukkan ke penjara.

    c. Kerukunan kampung dapat terganggu karena penebangan pohon pepaya.

    d. Persoalan kecil yang dibesar-besarkan akan berakibat fatal.

    e. Dua kilo beras telah menyebabkan dua orang bertikai.

    2. Bacalah penggalan cerpen berikut dengan saksama!

    .Ibu makin jarang di rumah. Tinggal aku dan ayah yang mengurus sawah.

    Terkadang ibu baru pulang setelah beberapa hari. Tetapi, kejarangan ini tidak pernah

    menimbulkan rindu kami lagi. Walau adikku yang terkecil. Kami sudah biasa. Kami

    pun jarang bertanya di mana ibu dan kapan pulang. Hari-hari ibu tidak pergi, pagi ia

    sudah ada di pinggir jalan. Dari rumah dibawanya segulungan goni-goni dan siangnya

    goni itu sudah penuh berisi beras yang dicegatnya berdikit-dikit dari orang-orang

    kampung lewat. Besoknya, jika hari pasar, beras ini dibawanya ke pasar dengan

    pedati sewaan. Dari pasar ibu membawa buntalan berisi berbagai pakaian atau

    barang lain. Dan apabila hari pasar dibawanyalah ke pekan terdekat. Dan jika tidak

    habis laku, dibawanyalah ke luar kampung. Orang-orang kampung memang lebih

    suka pakaian-pakaian yang sudah jadi, yang tebal-tebal. Dan ibu memang tahu

    kesukaan orang-orang kampung ini. Dari pembelinya, beraslah yang sering diterima

    ibu.

    (Jika Hujan Turun, J.E. Siahaan)

    Tema yang tersirat dari kutipan cerpen di atas adalah

    a. keuletan seorang ibu dalam mencari nafkah untuk keluarganya

    b. ibu rajin ke pasar dan ayah rajin ke sawah

    c. ibu berjualan dari kampung satu ke kampung yang lain

    d. dari pasar ibu membawa buntalan berisi berbagai pakaian atau barang laine. pakaian dibeli dengan beras

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    13/18

    3. Bacalah kutipan cerpen berikut!

    Aku tidak percaya! Aku tidak percaya, jika hanya oleh melompat-lompat dan

    berkejaran semalaman penuh. Aku tidak percaya itu. Aku mulai percaya desas-desus

    itu bahwa kau orang yang tamak. Orang yang kikir. Penghisap. Lintah darat. Inilah

    ganjarannya! Aku mulai percaya desas-desus itu, tentang dukun-dukun yang

    mengilui luka sunatan anak-anak kita. Aku mulai yakin bahwa itu karena

    kesombonganmu, kekikiranmu, angkuhmu, dan tak mau tahu dengan mereka. Aku

    yakin, mereka menaruh racun di pisau dukun-dukun itu.

    (Panggilan Rasul, Hamsad Rangkuti)

    Pendeskripsian watak tokoh aku yang digunakan pengarang dalam kutipan cerpen di atas

    adalah.

    A. menguraikan watak tokoh

    B. tanggapan tokoh lain

    C. dialog antar tokoh

    D. melalui pikiran tokohE. lingkungan sekitar tokoh

    Teks berikut untuk soal nomor 4 sampai 6. Bacalah penggalan cerpen berikut dengan

    saksama!

    Tatkala aku masuk sekolah Mulo, demikian fasih lidahku dalam bahasa Belanda

    sehingga orang yang hanya mendengarkanku berbicara dan tidak melihat aku,

    mengira aku anak Belanda. Aku pun bertambah lama bertambah percaya pula bahwa

    aku anak Belanda, sungguh hari-hari ini makin ditebalkan pula oleh tingkah lakuorang tuaku yang berupaya sepenuh daya menyesuaikan diri dengan langgam

    lenggok orang Belanda.

    "Kenang-kenangan" oleh Abdul Gani A.K.

    4. Sudut pandang pengarang yang digunakan dalam penggalan tersebut adalah ...

    A. orang pertama pelaku utama

    B. orang ketiga pelaku sampingan

    C. orang ketiga pelaku utama

    D. orang pertama dan ketigaE. orang ketiga serbatahu

    5. Watak tokoh "aku" dalam penggalan cerita tersebut adalah ...

    A. percaya diri

    B. mudah menyesuaikan diri

    C. sombong

    D. rajin berusaha

    E. mudah dipengaruhi

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    14/18

    6. Amanat dalam penggalan cerpen tersebut adalah ...

    A. Jangan cepat menyerah pada keadaan bagaimana-pun juga.B. Jangan membuang waktu selagi masih ada waktu.

    C. Sebaiknya kita menyesuaikan diri dengan keadaan.

    D. Jangan lupa diri bila menguasai bahasa orang.

    E. Jangan mudah dipengaruhi oleh orang lain.

    Melihat tingkah kedua remaja itu, ditambah dengan ajakannya yang menggoda,

    serta musik pengiringnya yang merangsang, penumpang-penumpang yang banyak itu pun

    tergelitik ikut menari. Semua mereka sekarang menari. Anak gadis yang duduk di sebelahku

    mungkin tergoda pula untuk menari. Dia menoleh kepadaku dan berkata," Mari kita ikut

    menari, Pak."

    "Taklah. Badan Bapak masih terasa sakit. Kau sajalah yang menari."

    "Tapi tak ada pasangan yang tersisa untukku. Ayolah! Temani saya. Tak apalah sakit-

    sakit sedikit. Apa kata anak muda itu? Lupakan sejenak segala duka! Ayo. Mari sejenak kita

    ikut berlupa-lupa."

    "Bapak tidak pantas menari bersamamu. Malu dilihat orang. Apa kata mereka nanti?

    Si tua yang tak tahu dituanya!"

    "Semua orang sekarang ini sedang gila menari! Tak pantas kalau tak ikut menari di

    tengah orang yang sedang menari. Ayolah, Pak. Ayolah. Malu bukan lagi milik orang

    sekarang ini. Ayolah. Lupakan sejenak segala duka! Mari bergembira." Ditariknya tanganku."Saya ingin sekali menari di atas kereta rel listrik yang sedang berjalan. Bagaimana

    rasanya melenggok di atas lantai yang bergoyang. Tak pernah saya temukan suasana gila

    seperti ini, seumur-umur. Ayolah, Pak. Mumpung ada orang yang mengambil inisiatif."

    Di Atas Kereta Rel Listrik, Hamsad Rangkuti

    7. Masalah yang diungkapkan dalam kutipan cerpen tersebut adalah ....

    A. ajakan seorang gadis kepada tokoh "aku" untuk ikut menari

    B. keinginan tokoh "aku" terhadap ajakan gadis untuk menari

    C.

    suasana gila di atas kereta rel listrik yang sedang berjalanD. seorang gadis yang ingin ikut menari di atas kereta rel listrik

    E. kesadaran tokoh "aku" untuk menari mengikuti ajakan seorang gadis

    8. Amanat yang terdapat dalam kutipan cerpen tersebut adalah ....

    A. Rasa malu hendaknya disesuaikan dengan situasi dan kondisi pada saat itu.

    B. Anak-anak muda sebaiknya tidak mengikuti perkembangan budaya asing.

    C. Orang harus mempertimbangkan sesuatu sebelum melakukan perbuatan.

    D.

    Sebaiknya orang harus pandai menyesuaikan diri dengan lingkungan saat itu.E. Anak-anak muda sebaiknya jangan mudah tergoda oleh budaya dalam negeri.

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    15/18

    Syahdan dan Permaisuri Kuripan pun ingin rasanya ia hendak berputra laki-laki yang baik

    parasnya. Maka kata permaisuri: "Kakang Aji, ingin pula rasanya kita ini peroleh anak." Maka

    kata Nata: "Sungguh seperti kata Tuan; Kakanda pun demikianlah juga bila gerangan Kakang

    ini beroleh putera dengan pun Yayi, akan jadi ganti pun Kakang di dalam dunia ini, kalau-

    kalau kita kedua dikehendaki oleh Shangyang Sukma kembali ke kayangan kita." Maka kata

    Permaisuri: "Kakang Aji, marilah kita memuja pada segala Dewa-dewa memohonkan kalau-

    kalau dianugerahkan oleh Dewa mulia raya akan kita akan anak ini."

    9. Watak permaisuri dalam kutipan cerpen tersebut adalah ....

    A. takut pada suami

    B. keras hati

    C.

    taat beribadahD. suka berkhayal

    E. tinggi hati

    10. Amanat yang sesuai dengan isi kutipan cerpen tersebut adalah ....

    A. Janganlah memuja dewa-dewa.

    B. Bersabarlah dalam menghadapi musibah.

    C. Bersikaplah saling menghormati antara suami-isteri.

    D. Hindarilah perbuatan yang tidak terpuji.

    E.

    Berdoa dan berusahalah jika menginginkan sesuatu.

    B. SOAL ESAY

    1. Apa yang dimaksud dengan cerpen pengalaman pribadi?

    2. Sebutkan ciri-ciri cerpen pengalaman pribadi !

    3. Sebutkan langkah menulis cerpen !

    4. Hal-hal apa yang harus diperhatikan agar cerpen lebih menarik?

    5. Sebutkan unsur eksktrinsik dalam cerpen !

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    16/18

    II. KUNCI JAWABAN

    A . Kunci jawaban objektif :

    1. D2. A

    3. D

    4. A

    5. E

    6. E

    7. A

    8. C

    9. C

    10. E

    B . Kunci jawaban esay :1. Cerpen pengalaman pribadi merupakan cerita pendek yang ditulis sendiri dan

    bersumber dari pengalaman pribadi.

    2.

    Ciri-ciri cerpen berdasarkan kehidupann diri sendiri :

    Biasanya menggunakan sudut pandang orang pertama tunggal (aku)

    Ceritanya memfokuskan pada satu kejadian tunggal, seperti salah satu

    kisah dan kejadian penting yang pernah dialami.

    Tokoh yang terdapat dalam cerpen pengalaman pribadi ini biasanya

    hanya sedikit, hanya sekitar satu sampai empat orang yang bertujuan agar

    ceritanya hanya terfokus pada pelaku utamanya saja.

    Dalam cerpen pengalaman pribadi paragraf pertama biasanya dijadikan

    kunci utama cerita.

    3.Tahap-tahap penulisan cerpen :

    a. Menentukan tema cerpen.

    b.

    Mengumpulkan data-data.c. Menentukan garis besar alur atau plot cerita..

    d. Menetapkan titik pusat kisahan

    e. Memeriksa ejaan

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    17/18

    4.

    Hal-hal yang harus diperhatikan agar cerpen lebih menarik yaitu:

    a. Memilih tema yang digemari pembaca (sesuai dengan konsumsi

    pembaca).

    b. Menyusun paragraf pertama semenarik mungkin.

    c.

    Menggali dan menghidupkan suasana.

    d. Menggunakan kalimat efektif.

    e. Menggerakkan tokoh atau pelaku.

    f. Mengatur alur sesuai suasana yang dikehendaki

    g. Menciptakan sentakan atau kejutan.

    5. Unsur ekstrinsik adalah unsur-unsur yang berada di luar karya sastra, tetapi

    secara tidak langsung mempengaruhi bangunan atau sistem organisme karya

    sastra. Unsur ekstrinsik meliputi:

    Nilai-nilai dalam cerita (agama, budaya, politik, ekonomi)

    Latar belakang kehidupan pengarang

    Situasi sosial ketika cerita itu diciptakan.

  • 7/21/2019 Modul Bahasa Indonesia tentang cerpen diri sendiri

    18/18

    III. DAFTAR PUSTAKA (BIBLIOGRAFI)

    http://rizalintelect.blogspot.com/2012/02/contoh-ringkasan-modul-

    bahasa-indonesia.html http://sulistyana.files.wordpress.com/2010/03/pembahasanb-

    ind_paket3.pdf

    http://dannu.mywapblog.com/nih-gan-pengalaman-pribadi-ane-ane-

    jadii.xhtml

    http://cerpen.gen22.net/2012/03/antara-cinta-dan-

    sahabat.html#ixzz2IBqyNlNq

    http://cerpen.gen22.net/2012/02/surat-cinta-untuk-para-sobatku-

    askar.html#ixzz2IBrVNeER http://cerpen.gen22.net/2012/01/cerpen-persahabatan-sebuah-

    janji.html#ixzz2JKqRS8qW

    http://cerpen.gen22.net/2011/12/cerpen-persahabatan-senyummu-

    adalah.html#ixzz2JKqlUeqf

    http://cerpen.gen22.net/2011/12/persahabatan-yang-hancur-karena-

    cinta.html#ixzz2JKr4mfUY

    http://cerpen.gen22.net/2012/06/cerpen-remaja-sahabatku-

    cintaku.html#ixzz2JKrDAY8S

    http://rizalintelect.blogspot.com/2012/02/contoh-ringkasan-modul-bahasa-indonesia.htmlhttp://rizalintelect.blogspot.com/2012/02/contoh-ringkasan-modul-bahasa-indonesia.htmlhttp://rizalintelect.blogspot.com/2012/02/contoh-ringkasan-modul-bahasa-indonesia.htmlhttp://rizalintelect.blogspot.com/2012/02/contoh-ringkasan-modul-bahasa-indonesia.htmlhttp://rizalintelect.blogspot.com/2012/02/contoh-ringkasan-modul-bahasa-indonesia.htmlhttp://sulistyana.files.wordpress.com/2010/03/pembahasanb-ind_paket3.pdfhttp://sulistyana.files.wordpress.com/2010/03/pembahasanb-ind_paket3.pdfhttp://sulistyana.files.wordpress.com/2010/03/pembahasanb-ind_paket3.pdfhttp://sulistyana.files.wordpress.com/2010/03/pembahasanb-ind_paket3.pdfhttp://sulistyana.files.wordpress.com/2010/03/pembahasanb-ind_paket3.pdfhttp://dannu.mywapblog.com/nih-gan-pengalaman-pribadi-ane-ane-jadii.xhtmlhttp://dannu.mywapblog.com/nih-gan-pengalaman-pribadi-ane-ane-jadii.xhtmlhttp://dannu.mywapblog.com/nih-gan-pengalaman-pribadi-ane-ane-jadii.xhtmlhttp://dannu.mywapblog.com/nih-gan-pengalaman-pribadi-ane-ane-jadii.xhtmlhttp://dannu.mywapblog.com/nih-gan-pengalaman-pribadi-ane-ane-jadii.xhtmlhttp://cerpen.gen22.net/2012/03/antara-cinta-dan-sahabat.html#ixzz2IBqyNlNqhttp://cerpen.gen22.net/2012/03/antara-cinta-dan-sahabat.html#ixzz2IBqyNlNqhttp://cerpen.gen22.net/2012/03/antara-cinta-dan-sahabat.html#ixzz2IBqyNlNqhttp://cerpen.gen22.net/2012/03/antara-cinta-dan-sahabat.html#ixzz2IBqyNlNqhttp://cerpen.gen22.net/2012/03/antara-cinta-dan-sahabat.html#ixzz2IBqyNlNqhttp://cerpen.gen22.net/2012/02/surat-cinta-untuk-para-sobatku-askar.html#ixzz2IBrVNeERhttp://cerpen.gen22.net/2012/02/surat-cinta-untuk-para-sobatku-askar.html#ixzz2IBrVNeERhttp://cerpen.gen22.net/2012/02/surat-cinta-untuk-para-sobatku-askar.html#ixzz2IBrVNeERhttp://cerpen.gen22.net/2012/01/cerpen-persahabatan-sebuah-janji.html#ixzz2JKqRS8qWhttp://cerpen.gen22.net/2012/01/cerpen-persahabatan-sebuah-janji.html#ixzz2JKqRS8qWhttp://cerpen.gen22.net/2012/01/cerpen-persahabatan-sebuah-janji.html#ixzz2JKqRS8qWhttp://cerpen.gen22.net/2012/01/cerpen-persahabatan-sebuah-janji.html#ixzz2JKqRS8qWhttp://cerpen.gen22.net/2012/01/cerpen-persahabatan-sebuah-janji.html#ixzz2JKqRS8qWhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/cerpen-persahabatan-senyummu-adalah.html#ixzz2JKqlUeqfhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/cerpen-persahabatan-senyummu-adalah.html#ixzz2JKqlUeqfhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/cerpen-persahabatan-senyummu-adalah.html#ixzz2JKqlUeqfhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/cerpen-persahabatan-senyummu-adalah.html#ixzz2JKqlUeqfhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/cerpen-persahabatan-senyummu-adalah.html#ixzz2JKqlUeqfhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/persahabatan-yang-hancur-karena-cinta.html#ixzz2JKr4mfUYhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/persahabatan-yang-hancur-karena-cinta.html#ixzz2JKr4mfUYhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/persahabatan-yang-hancur-karena-cinta.html#ixzz2JKr4mfUYhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/persahabatan-yang-hancur-karena-cinta.html#ixzz2JKr4mfUYhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/persahabatan-yang-hancur-karena-cinta.html#ixzz2JKr4mfUYhttp://cerpen.gen22.net/2012/06/cerpen-remaja-sahabatku-cintaku.html#ixzz2JKrDAY8Shttp://cerpen.gen22.net/2012/06/cerpen-remaja-sahabatku-cintaku.html#ixzz2JKrDAY8Shttp://cerpen.gen22.net/2012/06/cerpen-remaja-sahabatku-cintaku.html#ixzz2JKrDAY8Shttp://cerpen.gen22.net/2012/06/cerpen-remaja-sahabatku-cintaku.html#ixzz2JKrDAY8Shttp://cerpen.gen22.net/2012/06/cerpen-remaja-sahabatku-cintaku.html#ixzz2JKrDAY8Shttp://cerpen.gen22.net/2012/06/cerpen-remaja-sahabatku-cintaku.html#ixzz2JKrDAY8Shttp://cerpen.gen22.net/2012/06/cerpen-remaja-sahabatku-cintaku.html#ixzz2JKrDAY8Shttp://cerpen.gen22.net/2011/12/persahabatan-yang-hancur-karena-cinta.html#ixzz2JKr4mfUYhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/persahabatan-yang-hancur-karena-cinta.html#ixzz2JKr4mfUYhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/cerpen-persahabatan-senyummu-adalah.html#ixzz2JKqlUeqfhttp://cerpen.gen22.net/2011/12/cerpen-persahabatan-senyummu-adalah.html#ixzz2JKqlUeqfhttp://cerpen.gen22.net/2012/01/cerpen-persahabatan-sebuah-janji.html#ixzz2JKqRS8qWhttp://cerpen.gen22.net/2012/01/cerpen-persahabatan-sebuah-janji.html#ixzz2JKqRS8qWhttp://cerpen.gen22.net/2012/02/surat-cinta-untuk-para-sobatku-askar.html#ixzz2IBrVNeERhttp://cerpen.gen22.net/2012/02/surat-cinta-untuk-para-sobatku-askar.html#ixzz2IBrVNeERhttp://cerpen.gen22.net/2012/03/antara-cinta-dan-sahabat.html#ixzz2IBqyNlNqhttp://cerpen.gen22.net/2012/03/antara-cinta-dan-sahabat.html#ixzz2IBqyNlNqhttp://dannu.mywapblog.com/nih-gan-pengalaman-pribadi-ane-ane-jadii.xhtmlhttp://dannu.mywapblog.com/nih-gan-pengalaman-pribadi-ane-ane-jadii.xhtmlhttp://sulistyana.files.wordpress.com/2010/03/pembahasanb-ind_paket3.pdfhttp://sulistyana.files.wordpress.com/2010/03/pembahasanb-ind_paket3.pdfhttp://rizalintelect.blogspot.com/2012/02/contoh-ringkasan-modul-bahasa-indonesia.htmlhttp://rizalintelect.blogspot.com/2012/02/contoh-ringkasan-modul-bahasa-indonesia.html