booklet of confirmation mass - buku umat

Upload: albertus-aditya

Post on 11-Feb-2018

242 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    1/21

    T T

    PER Y N

    PENERIMAAN

    SAKRAMEN

    PENGUATAN

    GEREJA MAHASISWAKeuskupan Bandung

    Dipersembahkan oleh

    Uskup BandungMgr. Antonius Subianto Bunjamin, O.S.C.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    2/21

    Hlm. 1

    RITUS PEMBUKA

    Perarakan Masuk

    Perarakan dimulai oleh Misdinar pembawa Wiruk, pembawa salib yang diapit lilin yang

    bernyala, petugas lainnya, lektor, petugas pembawa Evangeliarium, prodiakon, ImamKonselebran, dan Uskup, serta petugas pembawa mitra, tongkat.

    Lagu Pembukaan

    Utuslah Roh-Mu ACHM 194

    Ulangan : Utuslah Roh-Mu ya Tuhan, baharui, persatukanlah kami.

    Utuslah Roh-Mu, ya Tuhan.

    Ayat : 1. Taruh Roh-Mu di dalam hati kami, kobarkanlah cinta-MuIlahi.

    2. Semoga Roh kekuatan dan terang, mendampingi kami yang

    berjuang.

    3. Semoga Roh utusan dari Sabda, merukunkan umat manusia.

    4. Bisikan Roh meniup di dunia, menyegarkan hati manusia.

    Tanda Salib dan SalamUskup : () Dalam nama Bapa dan Putra dan Roh Kudus.

    Umat : Amin.

    Uskup : Damai bersamamu.

    Umat : Dan bersama Rohmu.

    Pengantar

    Pernyataan Tobat

    Uskup : Saudara-saudari, marilah menyesali dan mengakui bahwa kita

    telah berdosa supaya layak merayakan peristiwa penyelamatan

    ini.

    Semua : Saya mengaku, kepada Allah yang mahakuasa dan kepada

    Saudara sekalian, bahwa saya telah berdosa, dengan pikiran dan

    perkataan, dengan perbuatan dan kelalaian: saya berdosa, saya

    berdosa, saya sungguh berdosa.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    3/21

    Hlm. 2

    Oleh sebab itu saya mohon kepada Santa Perawan Maria,

    kepada para malaikat dan orang kudus, dan kepada Saudara

    sekalian, supaya mendoakan saya pada Allah, Tuhan kita.

    Uskup : Semoga Allah yang Mahakuasa mengasihani kita, mengampuni

    dosa kita, dan mengantar kita ke hidup yang kekal.

    Umat : Amin.

    Tuhan Kasihanilah Kami

    Misa Kita IV PS 353

    Koor : Tuhan, kasihanilah kami.

    Umat : Tuhan, kasihanilah kami.

    Koor : Kristus, kasihanilah kami.

    Umat : Kristus, kasihanilah kami.

    Koor : Tuhan, kasihanilah kami.

    Umat : Tuhan, kasihanilah kami.

    Kemuliaan

    Misa Kita IV PS 354

    Solis : Kemuliaan kepada Allah di surga.Umat : Dan damai di bumi, dan damai di bumi kepada orang yang

    berkenan pada-Nya.

    Koor : Kami memuji Dikau.

    Umat : Kami meluhurkan Dikau.

    Koor : Kami menyembah Dikau.

    Umat : Kami memuliakan Dikau.

    Koor : Kami bersyukur, kami bersyukur. Kami bersyukur pada-Mu.Umat : Karena kemuliaan-Mu yang besar.

    Koor : Kar'na kemuliaan-Mu yang besar.

    Umat : Ya Tuhan Allah, raja surgawi, Allah Bapa yang mahakuasa.

    Koor : Ya Tuhan Yesus Kristus, Putra yang tunggal.

    Umat : Ya Tuhan Allah, Anak Domba Allah, Putra Bapa.

    Koor : Engkau yang menghapus dosa dunia,

    Umat : Kasihanilah kami.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    4/21

    Hlm. 3

    Koor : Engkau yang menghapus dosa dunia,

    Umat : Kabulkanlah doa kami.

    Koor : Engkau yang duduk di sisi Bapa

    Umat : Kasihanilah kami.

    Koor : Karena hanya Engkaulah kudus.

    Umat : Hanya Engkaulah Tuhan.

    Koor : Hanya Engkaulah mahatinggi, ya Yesus Kristus.

    Umat : Bersama Roh Kudus, bersama Roh Kudus dalam kemuliaan

    Allah Bapa. Amin.

    Doa Pembukaan

    Uskup : Marilah kita berdoa.Allah yang mahabaik, kami bersyukur kepada-Mu atas

    kesempatan yang indah ini, khususnya atas bimbingan yang Kau

    berikan kepada para calon Penguatan ini selama masa persiapan.

    Kini mereka menghadap-Mu mengharapkan kepenuhan

    anugerah Roh Kudus. Maka kami mohon, sudilah mengutus

    Roh Kudus kepada kami yang rindu menantikan Dia. Semoga Ia

    mendorong kami untuk memberi kesaksian kepada semua orangtentang kabar gembira Tuhan kami Yesus Kristus, Putera-Mu

    dan pengantara kami yang bersatu dengan Dikau dan Roh

    Kudus, hidup dan berkuasa, kini dan sepanjang masa.

    Umat : Amin.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    5/21

    Hlm. 4

    LITURGI SABDA

    Bacaan Pertama

    Yeh 36:24-28

    Lektor : Bacaan dari Nubuat Yehezkiel.Beginilah firman Tuhan kepada kaum Israel, Aku akan

    menjemput kamu dari antara bangsa-bangsa, dan

    mengumpulkan kamu dari semua negeri, dan membawa kamu

    kembali ke tanahmu. Aku akan mencurahkan ke atasmu air

    jernih yang akan mentahirkan kamu. Dari segala kenajisan dan

    dari segala berhalamu Aku akan mentahirkan kamu. Kamu akan

    Kuberi hati yang baru, dan Kuanugerahi roh yang baru di dalambatinmu. Hati yang keras akan Kuambil darimu, dan hati yang

    taat lembut akan Kuberikan kepadamu. Roh-Ku akan Kuberikan

    tinggal di dalam batinmu, dan Aku akan membuat kamu hidup

    menurut segala ketetapan-Ku serta tetap berpegang pada

    peraturan-peraturan-Ku dan melakukannya. Dan kamu akan

    mendiami dalam negeri yang telah Kuberikan kepada nenek

    moyangmu. Kamu akan menjadi umat-Ku, dan Aku menjadiAllahmu.

    Demikianlah sabda Tuhan.

    Umat : Syukur kepada Allah.

    Mazmur Tanggapan

    Mazmur 104, PS 828

    Ulangan : Utuslah Roh-Mu, ya Tuhan dan jadi baru seluruh muka bumi.

    Bait : 1. Allahku, nama-Mu hendak kupuji, Engkau amat agung,

    berdandan sinar kebesaran.

    2. Ya Tuhan, berselubungkan cahaya, bagai jubah raja, langit

    Kau pasang bagai kemah.

    3. Firman-Mu disampaikan oleh angin. Api yang berkobar

    tunduk pada-Mu bagai hamba.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    6/21

    Hlm. 5

    Bacaan Kedua

    1Kor 12:4-13

    Lektor : Bacaan dari Surat Pertama Rasul Paulus kepada umat di

    Korintus.

    Saudara-saudara, ada rupa-rupa kurnia, tetapi satu Roh. Dan ada

    rupa-rupa pelayanan, tetapi satu Tuhan. Dan ada berbagai-bagai

    perbuatan ajaib, tetapi Allah adalah satu yang mengerjakan

    semuanya dalam semua orang.

    Tetapi kepada tiap-tiap orang dikaruniakan pernyataan Roh

    untuk kepentingan bersama. Sebab kepada yang seorang Roh

    memberikan karunia untuk berkata-kata dengan hikmat, dan

    kepada yang lain Roh yang sama memberikan karunia berkata-kata dengan pengetahuan.

    Kepada yang seorang Roh yang sama memberikan iman, dan

    kepada yang lain Ia memberikan karunia untuk menyembuhkan.

    Kepada yang seorang Roh memberikan kuasa untuk

    mengadakan mujizat, dan kepada yang lain Ia memberikan

    karunia untuk bernubuat, dan kepada yang lain lagi Ia

    memberikan karunia untuk membedakan bermacam-macamRoh. Kepada yang seorang Ia memberikan karunia untuk

    berkata-kata dengan bahasa roh, dan kepada yang lain Ia

    memberikan karunia untuk menafsirkan bahasa roh itu.

    Tetapi semuanya ini dikerjakan oleh Roh yang satu dan yang

    sama yang memberikan karunia kepada tiap-tiap orang secara

    khusus, seperti yang dikehendaki-Nya.

    Karena sama seperti tubuh itu satu dan anggota-anggotanyabanyak dan segala anggota itu, sekalipun banyak, merupakan

    satu tubuh, demikian pula Kristus. Sebab dalam satu Roh kita

    semua, baik orang Yahudi, maupun orang Yunani, baik budak,

    maupun orang merdeka, telah dibaptis menjadi satu tubuh dan

    kita semua diberi mium dari satu Roh.

    Demikianlah sabda Tuhan.

    Umat : Syukur kepada Allah.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    7/21

    Hlm. 6

    Bait Pengantar Injil

    PS 964

    Ulangan : Alleluya.

    Ayat : Datanglah, hai Roh Kudus, penuhilah hati kaum beriman dan

    nyalakanlah api cinta-Mu dalam hati mereka.

    Bacaan Injil

    Lukas 4:16-22a

    Imam : Tuhan bersamamu.

    Umat : Dan bersama Rohmu.

    Imam : Inilah Injil Yesus Kristus menurut Lukas.

    Umat : Dimuliakanlah Tuhan.Imam : Pada awal karya-Nya Yesus datang ke Nazaret tempat Ia

    dibesarkan, dan menurut kebiasan-Nya pada hari Sabat Ia masuk

    ke rumah ibadat, lalu berdiri hendak membaca dari Alkitab.

    Kepada-Nya diberikan kitab nabi Yesaya dan setelah dibuka-

    Nya, Ia menemukan nas, di mana ada tertulis,

    Roh Tuhan ada pada-Ku oleh sebab Ia telah mengurapi Aku,

    untuk menyampaikan kabar baik kepada orang-orang miskin;dan Ia telah mengutus Aku untuk memberitakan pembebasan

    kepada orang-orang tawanan, dan penglihatan bagi orang-orang

    buta, untuk membebaskan orang-orang yang tertindas, untuk

    memberitakan tahun rahmat Tuhan telah datang.

    Kemudian Yesus menutup kitab itu, memberikannya kembali

    kepada pejabat, lalu duuk. Dan mata semua orang dalam rumah

    ibadat itu tertuju kepada-Nya. Lalu Yesus memulai mengajarmereka, kata-Nya, Pada hari ini genaplah nas ini sewaktu kamu

    mendengarnya. Dan semua orang itu membenarkan Dia, dan

    mereka heran akan kata-kata yang indah yang diucapkan-Nya.

    Demikianlah Injil Tuhan.

    Umat : Terpujilah Kristus.

    Homili

    Homili diakhiri dengan saat hening untuk refleksi pribadi.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    8/21

    Hlm. 7

    UPACARA PENGUATAN

    Penyerahan Para Calon

    Wakil : Yang mulia Bapak Uskup,

    Umat Hari ini kami umat Gereja Santo Albertus Magnus Jatinangordan Gereja Mahasiswa Keuskupan Bandung, menghantar warga

    kami sebanyak 57 orang yang ingin menerima Sakramen

    Penguatan.

    Mereka telah disiapkan oleh para pembina selama dan dari

    pengamatan kami, mereka memang pantas menerima Sakramen

    Penguatan sebagai kepenuhan Sakramen Inisiasi dan dengan

    demikian dikukuhkan keanggotaanya dalam Gereja Kristus.Maka kami mohon dengan rendah hati, sudilah Bapak Uskup

    dalam upacara ini berkenan menerimakan Sakramen Penguatan

    kepada mereka.

    Uskup : Terima kasih kepada seluruh umat paroki, khususnya kepada

    para pembina, yang dengan tekun telah menyiapkan para calon

    dan membimbing mereka sampai pada kepenuhan inisiasi yang

    akan terlaksana pada hari ini. Anda sungguh-sungguh telahberpartisipasi dalam karya kegembalaan kami. Maka dengan

    senang hati kami mengabulkan permohonan Saudara.

    Pembaruan Janji Baptis

    Para calon penerima Sakramen Penguatan berdiri.

    Uskup : Sebelum Saudara-saudari menerima Roh Kudus, perbaharuilah

    pengakuan iman Anda yang telah diucapkan oleh orang tua atau

    wali baptis dalam kesatuan dengan seluruh Gereja pada saat

    pembaptisan kalian.

    Uskup : Apakah kalian menolak setan, segala perbuatan, dan tipu

    muslihatnya?

    Calon : Ya, saya menolak.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    9/21

    Hlm. 8

    Uskup : Percayakah kalian akan Allah, Bapa yang Mahakuasa, pencipta

    langit dan bumi?

    Calon : Ya, saya percaya.

    Uskup : Percayakah kalian akan Yesus Kristus, Putra-Nya yang tunggal

    Tuhan kita, yang dilahirkan oleh Perawan Maria, yang menderita

    sengsara, wafat, dan dimakamkan; yang bangkit dari alam maut

    dan duduk di sisi kanan Bapa?

    Calon : Ya, saya percaya.

    Uskup : Percayakah kamu akan Roh Kudus, Tuhan yang menghidupkan

    yang pada hari ini dalam Sakramen Penguatan, dianugerahkankepada kamu secara istimewa, seperti kepada para rasul pada

    hari Pentakosta?

    Calon : Ya, saya percaya.

    Uskup : Percayakah kamu akan Gereja Katolik yang kudus, persekutuan

    para kudus, pengampunan dosa, kebangkitan badan dan

    kehidupan kekal?Calon : Ya, saya percaya.

    Uskup : Inilah iman kita. Inilah Iman Gereja yang kita akui dengan

    bangga dalam Kristus Yesus, Tuhan kita.

    Umat : Amin.

    Penumpangan Tangan

    Umat berdiri.

    Uskup : Saudara-saudari, sekarang marilah kita berdoa kepada Allah,

    Bapa yang mahakuasa, agar Ia sudi mencurahkan Roh Kudus

    kepada para anak-Nya ini, yang telah dilahirkan kembali bagi

    hidup abadi dalam Sakramen Pembaptisan.

    Semoga Roh Kudus menguatkan mereka dengan anugerah-Nya

    yang berlimpah, dan semoga berkat pengurapan-Nya mereka

    menjadi serupa dengan Kristus, Putra Allah.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    10/21

    Hlm. 9

    Hening sejenak untuk berdoa dalam batin.

    Uskup dan Imam konselebran mengulurkan kedua belah tangan ke arah para calon, dan

    berdoa.

    Uskup : Allah yang Mahakuasa, Bapa Tuhan kami Yesus Kristus, Engkau

    telah melahirkan kembali para hamba-Mu dari air dan Roh

    Kudus, dan membebaskan mereka dari dosa.

    Sudilah kiranya mencurahkan Roh Kudus penghibur kepada

    mereka. Semoga mereka Kau anugerahi Roh Kebijaksanaan dan

    Pengertian, Roh Penasihat dan Kekuatan, Roh Pengetahuan dan

    Ibadat; dan semoga mereka Kau penuhi dengan Roh Takwa

    kepada-Mu.Dengan pengantaraan Kristus, Tuhan kami.

    Umat : Amin.

    Pengurapan Calon

    Para Calon maju didampingi Wali Penguatan. Para Calon berlutut di hadapan Uskup.

    Uskup : , terimalah tanda Karunia Roh Kudus.

    Calon : Amin.Uskup : Damai bersamamu.

    Calon : Dan bersama Rohmu.

    Setelah diurapi dengan minyak, lalu penerima menghadap petugas lain untuk dibersihkan

    dengan kapas.

    Pengutusan ACHM 152

    Ulangan : Roh Ilahi menaungiku. Roh Ilahi mengurapi, mengutusku,mewartakan masa gembira, damai.

    Ayat : 1. Roh-Nya memilih daku memberitakan, meluaskan kerajaan-

    Nya. Membawakan penghiburan orang sengsara. Sungguh

    agunglah Allah, Penyelamat.

    2. Roh-Nya memilih daku memberitakan, meluaskan kerajaan-

    Nya. Merawati orang-orang yang remuk hati. Sungguh

    agunglah Allah, Penyelamat.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    11/21

    Hlm. 10

    3. Roh-Nya memilih daku memberitakan, meluaskan kerajaan-

    Nya. Membebaskan mereka yang dipenjarakan. Sungguh

    agunglah Allah, Penyelamat.

    4. Roh-Nya memilih daku memberitakan, meluaskan kerajaan-

    Nya. Mencanangkan semarak tahun rahmat Tuhan. Sungguh

    agunglah Allah, Penyelamat.

    Doa Umat

    Uskup : Saudara-saudari terkasih, marilah kita berdoa dengan rendah hati

    kepada Allah, Bapa yang Mahakuasa. Marilah kita bersatu dalam

    doa, sebagaimana kita bersatu dalam iman, harapan dan cinta

    kasih yang berasal dari Roh Kudus.

    Solis : Marilah kita mohon,

    Umat : Dengarkanlah umat-Mu.

    Lektor : Bagi mereka yang baru saja dikuatkan dengan karunia Roh

    Kudus.

    Semoga mereka berakar dalam iman, berkanjang dalam cintakasih, dan memberi kesaksian tentang Kristus Tuhan dalam

    hidup mereka. (S-U)

    Lektor : Bagi para orang tua dan wali penguatan.

    Semoga mereka tetap mendorong para penerima penguatan,

    baik dengan perkataan maupun dengan teladan, untuk mengikuti

    jejak Kristus. (S-U)

    Lektor : Bagi Gereja Kudus Allah: bagi Bapa Suci Fransiskus, Bapa

    Uskup kami Mgr. Antonius Subianto Bunjamin, serta semua

    uskup di seluruh dunia.

    Semoga Umat Allah dipersatukan oleh Roh Kudus dan

    senantiasa berkembang dalam kesatuan iman dan cinta kasih,

    sampai Tuhan datang. (S-U)

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    12/21

    Hlm. 11

    Lektor : Bagi seluruh dunia,

    Semoga semua orang mengakui Allah sebagai pencipta dan Bapa

    mereka, dan semoga mereka hidup bersaudara tanpa

    membedakan suku dan bangsa. Semoga mereka mencari

    Kerajaan Allah dengan tulus ikhlas dan menikmati damai dan

    suka cita dalam Roh Kudus. (S-U)

    Uskup : Ya Allah, Engkau telah menganugerahkan Roh Kudus kepada

    para rasul-Mu. Engkau menghendaki agar dengan perantaraan

    mereka dan para pengganti mereka, Roh Kudus diberikan

    kepada umat beriman.

    Sudilah mendengarkan permohonan kami: Semoga rahmat yangtelah Kau anugerahkan kepada para rasul pada permulaan

    Gereja, kini berkembang pula dalam hati umat beriman.

    Dengan pengantaraan Kristus, Tuhan kami.

    Umat : Amin.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    13/21

    Hlm. 12

    LITURGI EKARISTI

    Persiapan Persembahan

    Terimalah di Hatimu

    Bersujud kami di altar-Mu, bersyukur kami kepada-MuAtas kasih kemurahan-Mu, yang hadir setia selalu

    Inilah yang kami miliki, harapan dan niat yang murni

    Jadi abdi cinta sejati, berkarya setulus hati

    Trimalah ya Tuhan di hatiMu, persembahan kami umat-Mu

    Ubahlah roti dan anggur ini, jadi Tubuh dan Darah nan suci

    Sumber nadi iman insani.

    Terimalah Mimpi Kami ACHM 183

    1. Terimalah mimpi kami, saat dunia tak nyaman lagi.

    Terimalah mimpi kami, kerinduan hati mengolah bumi. Ulg

    2. Burung-burung beterbangan, bebas nian tanpa beban.

    Beri daku sayap ringan, untuk membayangkan citra idaman. Ulg

    3.

    Gerakkanlah langkah kami, ikut irama alur lagu-Mu.Getarkanlah hati dunia, mengikuti denyut debar jantung-Mu. Ulg

    Ulangan

    Demi satu cita-cita, hidup dalam api cinta.

    Satu cita banyak bahasa, hangat, damai, sejahtera.

    Uskup : Berdoalah, Saudara-saudari supaya persembahan-ku dan

    persembahanmu berkenan kepada Allah, Bapa yang mahakuasa.Umat : Semoga persembahan ini diterima demi kemuliaan Tuhan dan

    keselamatan kita serta seluruh umat Allah yang kudus.

    Doa Persiapan Persembahan

    Uskup : Tuhan, terimalah dengan rela persembahan kami. Berkat

    kepenuhan Roh Kudus, para hamba-Mu ini telah Kau jadikan

    lebih serupa dengan Kristus. Semoga oleh daya Roh Kudus itu

    mereka semakin berani memberikan kesaksian tentang Kristus,

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    14/21

    Hlm. 13

    yang lewat sengsara, wafat dan kebangkitan, kini hidup mulia

    dan berkuasa sepanjang masa.

    Umat : Amin.

    Doa Syukur Agung

    Uskup : Tuhan bersamamu.

    Umat : Dan bersama rohmu.

    Uskup : Marilah mengarahkan hati kepada Tuhan.

    Umat : Sudah kami arahkan.

    Uskup : Marilah bersyukur kepada Tuhan Allah kita.

    Umat : Sudah layak dan sepantasnya.

    Prefasi Roh Kudus II Roh Kudus Dicurahkan

    Uskup : Sungguh layak dan sepantasnya, ya Bapa yang kudus, Allah yang

    kekal dan kuasa, bahwa di mana pun juga kami senantiasa

    bersyukur kepada-Mu, dengan pengantaraan Kristus, Tuhan

    kami. Sebab Ia telah naik melampaui segala langit, lalu duduk di

    sisi kanan-Mu; dan sesuai dengan janji-Nya Ia mencurahkan Roh

    Kudus ke dalam hati setiap orang yang Engkau angkat menjadianak-Mu. Maka dari itu, kami bersujud di hadapan-Mu bersama

    laskar para malaikat yang tak henti-hentinya melambungkan

    pujian bagi-Mu sambil bernyanyi.

    Kudus

    Misa Kita IV PS 393

    Koor : Kudus, kudus,Umat : Kuduslah Tuhan.

    Koor : Allah segala kuasa. Surga dan bumi, surga dan bumi penuh

    kemuliaan-Mu.

    Surga dan bumi, surga dan bumi penuh kemuliaan-Mu.

    Umat : Terpujilah Engkau di surga.

    Koor : Diberkatilah yang datang dalam nama Tuhan, dalam nama

    Tuhan, dalam nama Tuhan.

    Umat : Terpujilah Engkau di surga.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    15/21

    Hlm. 14

    Doa Syukur Agung III

    Aklamasi Anamnesis

    Uskup : Marilah menyatakan misteri iman kita.

    Umat : Wafat Kristus kita maklumkan, kebangkitan-Nya kita muliakan,

    kedatangan-Nya kita rindukan.

    Uskup : Dengan pengantaraan Kristus, bersama Dia dan dalam Dia,

    +Imam bagi-Mu, Allah Bapa yang mahakuasa, dalam persekutuan

    dengan Roh Kudus, segala hormat dan kemuliaan sepanjang

    segala masa.

    Umat : Amin.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    16/21

    Hlm. 15

    UPACARA KOMUNI

    Bapa Kami

    ACHM 26

    Uskup : Sabda Kristus t'lah melimpahi kita. Mari kita kidungkan doa-Nya.

    Semua : Bapa kami yang ada di surga dimuliakanlah nama-Mu. Datanglah

    Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu. Di atas bumi seperti di

    dalam surga. Berilah kami rejeki pada hari ini dan ampunilah

    kesalahan kami, seperti kami pun mengampuni yang bersalah

    kepada kami. Dan janganlah masukkan kami ke dalam

    percobaan. Tapi bebaskanlah kami dari yang jahat. SebabEngkaulah Raja yang mulia dan berkuasa sepanjang masa.

    Doa Damai

    Uskup : Tuhan Yesus Kristus, Engkau bersabda kepada para rasul,

    "Damai Kutinggalkan bagimu, damai-Ku Kuberikan

    kepadamu." Jangan memperhitungkan dosa kami, tetapi

    perhatikanlah iman Gereja-Mu, dan restuilah kami supaya hidupbersatu dengan rukun sesuai dengan kehendak-Mu. Sebab

    Engkaulah pengantara kami kini dan sepanjang masa.

    Umat : Amin.

    Uskup : Damai Tuhan bersamamu.

    Umat : Dan bersama rohmu.

    Pemecahan Roti

    Misa Kita IV PS 414

    Koor : Anak Domba Allah, yang menghapus dosa dunia,

    Umat : Kasihanilah kami.

    Koor : Anak Domba Allah, yang menghapus dosa dunia,

    Umat : Kasihanilah kami.

    Koor : Anak Domba Allah, yang menghapus dosa dunia, Anak Domba

    Allah, Kau yang menghapus dosa dunia,

    Umat : Berilah kami damai, berilah kami damai.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    17/21

    Hlm. 16

    Persiapan Komuni

    Uskup : Inilah Anak Domba Allah yang menghapus dosa dunia.

    Berbahagialah kita yang diundang ke perjamuan-Nya.

    Uskup : Ya Tuhan, saya tidak pantas Engkau datang pada saya, tetapi

    +Umat bersabdalah saja, maka saya akan sembuh.

    Penerimaan Tubuh (dan Darah) Kristus

    Panis Angelicus

    Panis angelicus fit panis hominum;

    Dat panis caelicus figuris terminum:

    O res mirabilis! manducat Dominum

    Pauper, pauper, servus, et humilis.Pauper, pauper, servus, et humilis.

    Panis angelicus fit panis hominum;

    Dat panis caelicus figuris terminum:

    O res mirabilis! manducat Dominum

    Pauper, pauper, servus, et humilis.

    Pauper, pauper, servus, servus, et humilis.Pauper, pauper, servus, servus, et humilis

    (Terjemahan:

    Roti para malaikat menjadi roti manusia. Roti Surga diberikan. Oh hal yang luar biasa.

    Orang miskin, budak, dan orang yang sederhana, dipersatukan dengan Tuhan.)

    Tuhan Mengubah Hidupmu

    Kenangan abadi perjamuan suci.Saat Kau berkati secawan anggur dan roti.

    Sungguh tak terperi kasih cinta di hati.

    Walaupun Kalvari telah menanti.

    Kini kami datang kepada-Mu ya Tuhan.

    Cemas dan gelisah akan beban kehidupan.

    Namun diri Yesus menjadi teladan.

    Bakti pada Bapa jadi tujuan.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    18/21

    Hlm. 17

    Lupakan cemas dan kegelisahanmu.

    Lupakan duka derita di hatimu.

    Sambutlah Kristus dengan hati murni.

    Dia 'kan masuk hatimu.

    Percaya pada-Nya setulus hatimu.

    Berpegang pada-Nya sepanjang hidupmu.

    Tuhanlah batu karang kuat teguh.

    Landasan yang tak kan runtuh.

    Tubuh darah suci jadi berkat abadi.

    Kusambut komuni dengan kerinduan hati.Bersihkan hatiku masuk kehadiratmu

    Siapkan jiwaku masuk rumah-Mu

    Dalam kegelapan Kau terangi jalanku

    Lewat jurang curam Tuhanlah penunjuk jalan

    Di saat kujauh Tuhan menuntunku

    Pulang ke rumah-Mu yang penuh kasih

    Bimbinglah kami menurut teladan-Mu

    Teguh setia dalam tiap cobaan

    Walau badai hidup kuat menerjam

    Bidukku takkan tenggelam

    Segala mata dan hati 'kan terbukaSegala cemas dan gelisah kan sirna

    Bila kau percaya akan janji-Nya

    Tuhan mengubah hidupmu.

    Tuhan mengubah hidupmu.

    Tuhan mengubah hidupmu

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    19/21

    Hlm. 18

    Doa Sesudah Komuni

    Uskup : Marilah kita berdoa.

    Allah yang mahakudus, kami bersyukur kepada-Mu, karena

    dalam perayaan ini Engkau berkenan memenuhi janji-Mu:

    memenuhi kami semua dengan Roh Kudus.

    Semoga karena daya Roh Kudus ini kami semua semakin

    mantap dalam mengamalkan iman, semakin tekun dalam

    mengembangkannya, dan semakin berani memberikan kesaksian

    tentang kebenaran. Dengan pengantaraan Kristus, Tuhan kami.

    Umat : Amin.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    20/21

    Hlm. 19

    UPACARA PENUTUP

    Pengumuman

    Amanat PengutusanUskup menyamapaikan amanat perayaan pengutusan

    Berkat

    Uskup : Tuhan bersamamu.

    Umat : Dan bersama rohmu.

    Uskup : Dimuliakanlah nama Tuhan.

    Umat : Kini dan sepanjang masa.Uskup : Pertolongan kita dalam nama Tuhan.

    Umat : Yang menjadikan langit dan bumi.

    Uskup : Semoga Saudara sekalian dilindungi, dibimbing, dan diberkati

    oleh Allah yang mahakuasa: (+) Bapa dan (+) Putra dan (+) Roh

    Kudus.

    Umat : Amin.

    Pengutusan

    Uskup : Saudara sekalian, Perayaan Ekaristi sudah selesai.

    Umat : Syukur kepada Allah.

    Uskup : Marilah pergi! Saudara diutus.

    Umat : Amin.

  • 7/23/2019 Booklet of Confirmation Mass - Buku Umat

    21/21

    Lagu Penutup

    Maju Bersama

    1.

    Marilah saudara melangkah maju, Tuhan serta kita.

    Sepanjang jalan penuh liku, Tuhan serta kita. Ulg.

    2.

    Gembira di hati puncak dituju, Tuhan serta kita.

    Semangat penuh sgala waktu, Tuhan serta kita. Ulg.

    3.

    Atas nama Tuhan kita berjuang, Tuhan serta kita.

    Pastilah cinta akan menang, Tuhan serta kita. Ulg.

    Ulangan

    Maju bersama bersatulah kita, maju dalam cahaya.

    Maju bersama satu harapan kita! Hidup Kristus jaya!

    Alleluia! Alleluia! Hidup Kristus nan jaya!

    Berjalan Bersama

    1.

    Berjalan bersama dalam sejarah, berjalan bersama dalam sejarah, meretas

    tempuhan baru. Kami terkena hembusan Roh yang Ilahi.

    2.

    Berjalan bersama dalam sejarah, berjalan bersama dalam sejarah, membela

    orang tertindas. Kami terkena hembusan Roh yang Ilahi.

    3.

    Berjalan bersama dalam sejarah, berjalan bersama dalam sejarah,

    membebaskan orang miskin. Kami terkena hembusan Roh yang Ilahi.

    Berjalan bersama dalam sejarah.